Liputan6.com, Jakarta - Apple diprediksi bakal meluncurkan model iPhone dengan layar yang lebih lapang, dan varian warna yang lebih beragam pada akhir tahun ini.
Dilansir 9to5Mac, Jumat (6/7/2018), analis terpercaya Ming-Chi Kuo memprediksi iPhone 2018 berlayar OLED berukuran 6,5 inci akan meluncur dengan pilihan warna hitam, putih, dan emas.
Sedangkan iPhone dengan layar LED berukuran 6,1 inci akan melakukan debut dalam balutan varian warna abu-abu, putih, merah, dan oranye.
Advertisement
Baca Juga
Jika laporan tersebut akurat, Apple setidaknya memperkenalkan enam varian warna baru untuk iPhone 2018. Sebuah langkah yang tak lazim bagi perusahaan besutan Steve Jobs ini.
Biasanya, Apple hanya menghadirkan varian kelir merah (Product RED), itupun setelah beberapa bulan setiap kali iPhone baru meluncur di pasaran.
Â
Pertama Kali Tawarkan Pilihan Warna
Sekadar informasi, Apple hingga saat ini belum pernah meluncurkan iPhone dengan varian warna oranye.
Terakhir kali perusahaan meluncurkan iPhone dengan pilihan warna adalah ketika debut iPhone 5C pada 2013. Kala itu, Apple menyajikan opsi warna hijau, biru, kuning, merah jambu, dan putih.
Di kategori spesifikasi, bocoran seri penerus iPhone X ini dikabarkan meluncur dengan chipset A12 dan RAM 4GB. Selain daripada itu, masih belum ada informasi lebih detail tentang iPhone 2018 ini.
(Ysl/Isk)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Advertisement