Liputan6.com, Jakarta - Google merayakan hari jadinya yang ke-20 tahun pada hari ini, Kamis (27/9/2018).
Ulang tahun raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) itu juga dirayakan dalam animasi penuh warna di laman Google Doodle.
Advertisement
Baca Juga
Dalam Google Doodle edisi khusus kali ini, logo memperlihatkan font bertuliskan Google dalam animasi balon warna-warni khas Google, dengan angka 20 bertengger di tengah-tengah bersamaan dengan tulisan Google.
“Google Search juga kini telah tersedia lebih dari 150 bahasa di lebih dari 190 negara, dan kami terus berdedikasi merancang produk terbaik untuk semua,” tulis Google dalam pernyataannya sebagaimana dikutip dari blog perusahaan.
“Google Doodle edisi kali ini membawa kalian semua mengenang pencarian terpopuler selama 20 tahun terakhir,” tulis dia.
Untuk lebih lengkap, kamu bisa saksikan animasi Google Doodle edisi ultah ke-20 dalam video berikut ini.
7 September apa 27 September?
Hari jadi mesin pencarian raksasa ini sebenarnya cukup membingungkan. Pasalnya, Google baru secara resmi menjadi korporasi pada 7 September 1998. Namun yang pasti, Google memiliki banyak hari istimewa di bulan September.
Sekadar informasi, alamat Google.com terdaftar pada 15 September 1997 dan resmi menjadi sebuah perusahaan pada 4 September 1998. Selang beberapa hari kemudian, Google secara teknis menjadi korporasi.
Google mulanya merayakan ultah setiap tanggal 7 September. Pun begitu, semuanya berubah semenjak 2005. Kala itu, Google memutuskan untuk menetapkan tanggal 27 September sebagai hari ulang tahun.
Pemilihan tanggal 27 September ini pun bukannya tanpa alasan. Google memilih tanggal ini untuk merayakan rekor jumlah halaman web yang sukses terangkum dalam indeks mesin pencari mereka.
Well yang terpenting, selamat ulang tahun Google!
(Jek/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Advertisement