Liputan6.com, Jakarta - Akhir bulan lalu terungkap, Motorola bakal merilis ulang smartphone teranyarnya, yakni Razr.
Meski masih mengusung desain khas ponsel flip-nya, Motorola Razr yang baru ini bakal hadir layar fleksibel, atau lebih dikenal saat ini sebagai smartphone layar lipat.
Kehadiran Motorola Razr ini memang sudah ramai di internet, berbagai gambar prototipe seperti apa perangkat tersebut nantinya pun marak beredar.
Advertisement
Baca Juga
Terkini, informasi lebih detail tentang fitur-fitur apa saja yang bakal dihadirkan Motorola ke dalam smartphone terbarunya tersebut pun jadi pembicaraan.
Informasi pertama yang diungkap adalah tentang layar kedua yang berada di belakang smartphone.
Dilansir GSMArena via XDA Developers, Minggu (10/3/2019). ternyata layar itu tidak memberikan akses ke semua fitur Android.
Hanya beberapa aplikasi yang dapat tampil di layar kedua smartphone Motorola Razr, termasuk Moto Display, Moto Actions, dan Moto Camera.
Fitur Motorola Razr Lainnya
Lebih lanjut, layar sekunder smartphone bakal berfungsi sebagai trackpad ketika perangkat dibuka. Dengan ini, pengguna dapat scroll laman web di Chrome lebih cepat dan tanpa harus menyentuh layar utama smartphone.
Meski masih memiliki fungsi terbatas, tim R&D Motorola mengklaim saat ini sedang mengembangkan lebih lanjut agar trackpad di belakang bodi smartphone kompatible dengan aplikasi lain,
Advertisement
Kamera di Motorola Razr
Bagi pecinta selfie, kamera utama smartphone dapat digunakan untuk mengambil foto dengan lebih mudah karena layar kedua.
Tak hanya itu, layar eksternal smartphone pun juga memperlihatkan jam, notifikasi, dan sejumlah kendali media--mengatur volume.
Agar semakin personal, Motorola memberikan kebebasan kepada pengguna untuk men-setting wallpaper yang berbeda untuk masing-masing layar perangkat.
Jadi, apakah kamu penasaran melihat secara langsung Razr layar lipat terbaru Motorola tersebut?
(Ysl/Isk)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: