CEO Apple Tim Cook: Microsoft Contek Strategi Apple

Akuisisi Nokia menurut CEO Tim Cook merupakan pengingat di kalangan bisnis bahwa Anda harus terus berinovasi, jika tidak akan mati

oleh Dewi Widya Ningrum diperbarui 24 Sep 2013, 17:19 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2013, 17:19 WIB
tim-cook-130924b.jpg
Strategi Microsoft bermigrasi ke bisnis Devices and Service masih hangat diperbincangkan. CEO Apple Tim Cook punya pandangan sendiri tentang rencana baru Microsoft itu.

Dalam sebuah wawancara dengan media Bloomberg, Cook 'menuduh' Microsoft telah mencontek strategi Apple. Akuisisi unit bisnis ponsel Nokia adalah salah satu buktinya.

Menurut Cook, Microsoft masih harus berjuang keras untuk berinovasi membawa hal-hal baru ke pasar. Akuisisi itu adalah satu-satunya cara bagi Microsoft agar tetap menjadi pemain penting di industri teknologi yang penuh persaingan.

"Berinovasi atau mati," tandas Cook sebagaimana dilansir laman Softpedia, Selasa (24/9/2013). Cook juga mengatakan bahwa setiap orang kini melihat ke Apple untuk mencari ide-ide baru.

"Setiap orang berusaha untuk mengadopsi strategi Apple. Saya pikir ada banyak yang meniru strategi kami dan orang-orang telah mengakui bahwa itu penting," kata Cook mengomentari akuisisi Nokia.

Akuisisi Nokia menurut Cook merupakan pengingat bagi semua pihak di kalangan bisnis bahwa Anda harus terus berinovasi, jika tidak akan mati.

Akuisisi tersebut menunjukkan Microsoft ingin memperluas jajaran produknya untuk meningkatkan penjualan di sektor industri yang belum dijelajahi Microsoft, seperti tablet dan ponsel.

Beberapa kalangan menilai Microsoft gagal total membangun namanya ketika terjun ke pasar smartphone dan tablet. Menurut analis, itu karena Microsoft terlambat terjun ke pasar tersebut sehingga sama sekali tidak punya kesempatan untuk bertarung dengan Apple, Google, atau Samsung misalnya. (dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya