Liputan6.com, Jakarta - Menarik menebak susunan pemain yang akan diturunkan pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla Aspas, pada partai pertama cabang olahraga (cabor) sepak bola Grup A Asian Games 2018 menghadapi Taiwan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (12/8/2018).
Milla diperkirakan bakal tetap mempertahankan pakem 4-2-3-1 yang selama ini terus dimatangkannya di pemusatan latihan (training centre). Menilik dari uji tanding terakhir sebelum Asian Games 2018 melawan Bali United, Andritany Ardhiyasa bakal diplot sebagai penjaga gawang utama.
Advertisement
Baca Juga
Maju sedikit ke depan. Hansamu Yama yang juga berperan sebagai kapten tim, akan berduet dengan Ricky Fajrin sebagai palang pintu Timnas Indonesia U-23. I Putu Gede Juni Antara dan Rezaldi Hehanussa bakal mengisi pos bek sayap.
Milla sepertinya juga akan membentuk Muhammad Hargianto dan Evan Dimas Darmono sebagai double pivot di lini tengah. Sementara itu, tugas pengatur serangan akan diemban oleh Stefano Lilipaly.
Lilipaly bakal ditopang Febri Hariyadi di sisi kiri. Yang jadi pertanyaan adalah siapa yang dipercaya Milla untuk menyisi pos gelandang sayap kanan? Septian David Maulana punya peluang.
Gelandang Mitra Kukar itu biasanya berperan sebagai gelandang serang di formasi 4-2-3-1 ala Milla. Hanya saja, posisi itu akan ditempati oleh Lilipaly.
Septian David Menyisir Sayap Kanan?
Sederet nama punya keahlian untuk menyisir pos gelandang sayap kanan Timnas Indonesia U-23. Di posisi itu, masih ada Saddil Ramdani, Irfan Jaya hingga Ilham Udin Armaiyn.
Meski begitu, terlalu mubazir untuk meninggalkan Septian David. Apalagi, pemain berusia 21 tahun itu juga produktif dalam mencetak gol.
Striker tunggal di lini depan pun dipastikan telah dikunci Alberto Goncalves.
Advertisement
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Melawan Taiwan
Timnas Indonesia U-23 (4-2-3-1): Andritany Ardhiyasa; I Putu Gede Juni Antara, Hansamu Yama, Ricky Fajrin, Rezaldi Hehanussa; Muhammad Hargianto, Evan Dimas Darmono; Septian David Maulana, Stefano Lilipaly, Febri Hariyadi; Alberto Goncalves.
Pelatih: Luis Milla Aspas.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini