Liputan6.com, Jakarta - PT PLN (Persero) menjalin kerja sama dengan PT Djakarta Lloyd (Persero) dan PT Adaro Indonesia untuk mengangkut batu bara yang akan digunakan oleh Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).
Kepala Divisi Batubara PLN, Helmi Najamudin mengatakan, batu bara yang akan diangkut oleh Djakarta Loyd tersebut untuk memenuhi kebutuhan Independent Power Producer (IPP) PT Sumber Segara Primadaya (S2P) yang berkapasitas 2x300 Mega watt (MW).
"Djakarta Lloyd transportir batubara Adaro Indonesia. Lebih jelasnya Adaro 2014 ini akan memasok batu bara ke PLTU IPP S2P Cilacap," kata Helmi, di Kantor Pusat PLN Jakarta, Selasa (16/9/2014).
Kerja sama tersebut tertuang dalam kontrak yang pelaksanaannya akan dilakukan pada bulan Oktober, November dan Desember 2014, dengan kapasitas 40 Metrik ton per kapal.
"Nilai kontrak per ton Rp 200 ribu jadi nilai kontraknya tarif angkutan itu sekitar Rp 200 ribu Mertic per ton sekitar Rp 8 miliar per kapal," tuturnya.
Direktur Utama Djakarta Lloyd, Arham S Torik mengungkapkan, untuk menjalankan kerja sama angkut ini perusahaan plat merah penyedia jasa angkutan kargo tersebut telah menyiapkan dua kapal dan delapan tongkang.
"Saat ini sesuai kontrak kami dan PLN kapal yang diserahkan tiga kapal, pada kelanjutannya kami dedicated tiga kapal ada delapan tongkang untuk mensuport aktifitas ini," pungkasnya. (Pew/Gdn)
*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!
PLN, Djakarta Lloyd dan Adaro Kerja Bareng Angkut Batu Bara
Djakarta Lloyd akan mengangkut batu bara dari Adaro Indonesia untuk dipasok ke PLTU milik PLN.
Diperbarui 16 Sep 2014, 18:19 WIBDiterbitkan 16 Sep 2014, 18:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Beras Impor Berkutu, Wamentan: Untuk Pakan Ternak
Live Streaming BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang di Indosiar dan Vidio: Duel Sengit di GBT
Mengintip Tradisi Lebaran Muslim di Korea Selatan yang Jadi Minoritas
7 Potret Cindy Fatikasari dan Tengku Firmansyah, Anniversary Perdana di Kanada
Prabowo Perintahkan Menko AHY Bentuk Satgas Penanganan Sampah Nasional
Erick Thohir Tinjau Status BUMN Perum Jelang Peralihan ke Danantara
InJourney Airports Borong 27 Penghargaan ACI, Tengok Daftar Lengkapnya
350 Caption Diri Sendiri yang Inspiratif dan Memotivasi
Aset Selebgram Rea Wiradinata Segera Dilelang Buntut Penolakan Kasasi di Mahkamah Agung
Mengaku Cabuli Anak dan Jual Videonya, Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Belum Juga Jadi Tersangka
Ada Asap di Sekitar Kawasan Gedung Mabes Polri, Ini Sebabnya
8 Doa Mendatangkan Rezeki Mendadak Berlimpah dan Ikhiar yang Bisa Dilakukan