Liputan6.com, Jakarta Perusahaan pelayaran PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) dan DANA memanfaatkan teknologi informasi dengan melakukan Application Programming Interface (API) Connection yang menghubungkan dua sistem dari masing-masing aplikasi untuk penukaran mySPIL points ke saldo DANA.
General Manager Commercial PT SPIL Jimmy Liesensia percaya, DANA merupakan salah satu dompet digital terbesar di Indonesia. Menurut dia, DANA salam 3 tahun terakhir menunjukkan pertumbuhan yang pesat sebagai dompet digital dengan memiliki lebih dari 70 juta pengguna hingga semester pertama 2021.
Baca Juga
"Selain menambah alternatif penukaran mySPIL points bagi relasi, kami juga sangat yakin kerjasama ini dapat meningkatkan penggunaan mySPIL points kedepannya. Kami terus melakukan inovasi agar pengalaman relasi menggunakan mySPIL menjadi lebih mudah," ujarnya, Jumat (30/7/2021).
Advertisement
Per 28 Juli 2021, Jimmy menuturkan pengguna dapat menukarkan mySPIL points-nya ke saldo DANA sebagai salah satu opsi pencairan.
Selain dapat transfer ke rekening bank tanpa biaya admin jika nominal transfer lebih dari 50 ribu rupiah, dia menambahkan, pelanggan dapat membayar dan membeli kebutuhan sehari-hari.
"Seperti pembayaran tagihan, membeli voucher game ataupun tiket bioskop, bahkan untuk investasi di DANA eMAS," urai Jimmy.
Â
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Potensi Baru
VP of Commercial Partnership DANA Maria Roesli mengatakan, tak hanya membuka potensi baru bagi pengguna DANA dan SPIL untuk mengetahui kemudahan yang dimiliki oleh masing-masing aplikasi.
Menurut dia, kerjasama ini merupakan upaya bersama kedua industri untuk memajukan adopsi literasi digital dan digital finansial masyarakat yang lebih luas.
"Dengan menawarkan manfaat baru yaitu penukaran mySPIL points menjadi saldo DANA, kami berharap pengguna mySPIL juga dapat menikmati kemudahan bertransaksi digital melalui dompet digital DANA. Sehingga adanya integrasi ini mampu meningkatkan adopsi transaksi digital masyarakat Indonesia sebagaimana visi DANA selama ini," tuturnya.
Advertisement