Rajawali Nusindo Percepat Distribusi Minyakita

Dengan pendistribusian yang dilakukan Rajawali Nusindo secara merata, harga beras dan minyak goreng tetap stabil dan masyarakat di berbagai daerah mendapatkan pasokan yang cukup dengan harga wajar.

oleh Arthur Gideon diperbarui 26 Jan 2025, 23:05 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2025, 10:30 WIB
Rajawali Nusindo
PT Rajawali Nusindo mempercepat pendistribusian minyak goreng Minyakita ke seluruh Wilayah Indonesia. (Dok Rajawali)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka menjaga ketersediaan pangan nasional, Holding Pangan ID FOOD melalui anak perusahaannya, PT Rajawali Nusindo, mempercepat distribusi minyak goreng kemasan rakyat, Minyakita, ke seluruh wilayah Indonesia.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya mendukung Program Asta Cita yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam mewujudkan swasembada pangan.

Direktur Utama PT Rajawali Nusindo, Wahyu Sakti, mengungkapkan bahwa sepanjang Oktober 2024 hingga Januari 2025, pihaknya telah mendistribusikan Minyakita sebanyak 11,4 juta liter.

“Distribusi ini kami lakukan untuk memastikan ketersediaan Minyakita di pasar tradisional maupun ritel modern di seluruh Indonesia, sekaligus menjaga stabilitas harga minyak goreng di tingkat konsumen,” jelas Wahyu, Sabtu (25/1/2025).

Rincian Distribusi Minyakita

Sejak Oktober 2024 hingga pertengahan Januari 2025, PT Rajawali Nusindo telah menyalurkan Minyakita dengan rincian sebagai berikut:

  • Oktober 2024: 1.701.994 liter
  • November 2024: 4.195.614 liter
  • Desember 2024: 5.496.376 liter
  • Januari 2025: 30.000 liter

 

Arahan Presiden Prabowo

Rajawali Nusindo
PT Rajawali Nusindo mempercepat pendistribusian minyak goreng Minyakita ke seluruh Wilayah Indonesia. (Dok Rajawali)... Selengkapnya

Wahyu menambahkan bahwa percepatan distribusi ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Prabowo agar minyak goreng kemasan rakyat didistribusikan oleh BUMN di sektor pangan.

Hal ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan harga Minyakita yang masih di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp15.700 per liter.

Dukungan terhadap Stabilitas Pangan NasionalLangkah strategis ini juga sejalan dengan arahan Kementerian BUMN yang mendorong BUMN Pangan untuk berperan aktif dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga komoditas pangan.

Wahyu berharap, dengan distribusi yang merata, masyarakat dapat mengakses minyak goreng dengan harga yang wajar di berbagai daerah.

 

Kontribusi untuk Program Stunting di 2024

Selain distribusi Minyakita, PT Rajawali Nusindo juga aktif dalam penyaluran bantuan pangan. Pada tahun 2024, perusahaan ini mendistribusikan 3,36 juta paket bantuan stunting di empat provinsi:

  • Banten: 555.924 paket
  • Jawa Timur: 2.245.182 paket
  • Sulawesi Barat: 123.798 paket
  • Nusa Tenggara Timur: 438.408 paket

Penyaluran tersebut dilakukan melalui cabang-cabang strategis seperti Serang, Tangerang, Surabaya, Kupang, dan Makassar.

Dengan percepatan distribusi Minyakita dan berbagai kontribusi lainnya, PT Rajawali Nusindo terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasional dan kesejahteraan masyarakat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya