Tanpa Perayaan, Terminal 2 Bandara Juanda Mulai Operasi Hari Ini

Acara pembukaan Terminal 2 Bandara Internasional Juanda Surabaya terpaksa dibatalkan karena terkena imbas letusan Gunung Kelud, Jawa Timur.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 17 Feb 2014, 09:28 WIB
Diterbitkan 17 Feb 2014, 09:28 WIB
bandara-juanda-150212b.jpg
Acara pembukaan Terminal 2 Bandar Udara (Bandara) Internasional Juanda Surabaya pada Jumat, 14 Februari 2014, terpaksa dibatalkan karena terkena imbas meletusnya Gunung Kelud di Kediri, Jawa Timur.

Setelah ditutup dua hari, akhirnya Bandara Juanda mulai beroperasi sejak Minggu 16 Februari 2014. Namun untuk Terminal 2 yang akan dikhususkan untuk maskapai milik PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) belum dapat dioperasikan.

Sekretaris Perusahaan Angkasa Pura I, Farid Indra Nugraha menjelaskan, Terminal 2 akan mulai beroperasi pada Senin (17/2/2014) pagi ini sesuai dengan jadwal penerbangan Garuda dari Bandara Juanda.

"Mungkin mulai besok pagi (red-hari ini) penerbangan Garuda sudah dari terminal 2, termasuk yang internasional," ungkapnya saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta seperti ditulis Senin (17/2/2014).

Farid menjelaskan, Peresmian Terminal 2 pagi ini dalam pengoperasian pertama tidak akan ada pembukaan seperti yang sebelumnya direncanakan, melainkan hanya akan diawali dengan doa oleh seluruh staf.

Rencananya perayaan untuk Terminal 2 Bandara Juanda ini akan dibarengkan dengan pengembangan Bandara Banjarmasin yang rencananya akan diresmikan bulan depan.

"Ceremony tidak ada, paling nanti doa bersama. Ceremony nanti digabungkan sama Banjarmasin, itu bulan Maret," jelas Farid.

Seperti diketahui, akibat meletusnya Gunung Kelud yang terletak di Kediri itu mengakibatkan setidaknya tujuh bandara terpaksa ditutup.

Tujuh bandara tersebut adalah Bandara Juada (Surabaya), Badara Abdulrahman Saleh (Malang), Bandara Addisumarmo (Solo), Bandara Adisucipto (Yogyakarta), Bandara Ahmad Yani (Semarang), Bandara Tunggul Wulung (Cilacap) dan Bandara Husein Sastranegara (Bandung).

Hingga saat ini kelima bandara sudah dapat beroperasi, sedangkan dua bandara yaitu Bandara Adisucipto dan Bandara Adisumarmo masih belum beroperasi dan rencananya akan dioperasikan besok. (Yas/Ndw)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya