Liputan6.com, Sevilla: Sergio Ramos tampil mengesankan bersama Real Madrid sepanjang musim 2013-2014. Ia membuat 51 penampilan untuk membawa Los Blancos meraih trofi Liga Champions ke-10 atau La Decima dan Copa del Rey. Ramos pun berharap bisa memenangkan Ballon d'Or sebagai hasilnya.
Dua gol Ramos ke gawang Bayern Muenchen pada leg kedua semifinal Liga Champions membawa Madrid lolos ke final. Di partai puncak, golnya di masa injury time babak kedua menyelamatkan Madrid dari kekalahan dan memaksa Atletico Madrid memainkan babak perpanjangan waktu. Madrid akhirnya menang dengan skor 4-1.
Meski tampil brilian, bek berusia 28 tahun tersebut menegaskan apa yang dimenangkan Madrid merupakan upaya tim, bukan berkat dirinya. "Saya yang terbaik. Saya memiliki tahun yang besar, baik pribadi dan profesional," kata Ramos kepada wartawan di Sevilla seperti dilansir Goal, Sabtu (31/5/2014).
"Saya akan senang untuk memenangkan Ballon d'Or, tapi jujur saya tidak berpikir tentang hal itu. Pada akhirnya, gelar individu yang diraih dengan bantuan dari semua rekan-rekan Anda."
"Decima bukan hanya Sergio Ramos, itu semua orang. Ada banyak orang yang telah bekerja keras untuk memenangkan gelar. Ini merupakan tahun yang besar untuk semua Madridistas," tegasnya.
Ramos Berharap Bisa Memenangkan Ballon d'Or
Sergio Ramos yakin tengah dalam performa terbaik dan akan senang memenangkan Ballon d'Or sebagai hasilnya.
diperbarui 31 Mei 2014, 17:56 WIBDiterbitkan 31 Mei 2014, 17:56 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 Jawa Tengah - DIYAsam Urat Tinggi? Coba Aneka Jus Ini
4 Jawa Tengah - DIYInilah 5 Makanan di Sekitar Kita yang Bisa Turunkan Kolesterol
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tidak Sesuai Perda RT/RW, Permohonan Izin Pagar Laut Bekasi sudah Ditolak Berkali-kali
Orang Tua di Alam Kubur Diangkat Derajatnya karena Anak Lakukan Amalan Ini, Kata UAH
Kemenhut Terjunkan 2 Ekor Gajah untuk Peresmian Kuil Hindu Terbesar di Indonesia
Bejat, Ayah Perkosa Anak Kandungnya hingga Hamil dan Melahirkan
Jadwal SIM Keliling di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung 3-9 Februari 2025
Rahasia Waktu Paling Cepat Doa Dikabulkan, Lakukan Amalan Ini Kata UAH
Kebakaran Manggarai Padam, 2 Rumah dan 1 Pabrik Tahu Hangus Dilalap Api
Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Salah Kostum saat Saksikan Persija Jakarta vs PSBS Biak
Prasasti Cikapundung, Jejak Sejarah yang Tersimpan di Sungai Bandung
Saksikan Live Streaming Liga Italia AC Milan vs Inter Milan, Segera Dimulai
Kesaksian Warga soal Pekerja Tewas Tertimbun Longsoran di Proyek Perbaikan Saluran PDAM di Purwakarta
Kebakaran Hebat Gudang Mebel di Tambun Bekasi, Sempat Terdengar Ledakan