Gusti Randa Mundur dari Anggota Komite Eksekutif PSSI

Gusti Randa terpilih sebagai anggota Komite Eksekutif PSSI di KLB Surabaya, 18 April 2015.

oleh Risa Kosasih diperbarui 21 Apr 2016, 17:03 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2016, 17:03 WIB
Forum Asprov PSSI Tanggapi Tim 9 Gagasan Menpora
Forum Asosiasi Provinsi PSSI memberikan tanggapan seputar pembentukan tim 9 di kantor PSSI, Jakarta (5/1/2015). Gusti Randa (tengah) menunjukkan surat mosi tidak percaya kepada Menteri Pemuda dan Olahraga. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Turin - Salah satu Anggota Komite Eksekutif PSSI, Gusti Randa, mundur dari jabatannya. Pria yang juga berprofesi sebagai pengacara ini meninggalkan kursi (executive committe) komite eksekutif karena tidak ingin rangkap jabatan.

Gusti hingga kini masih tercatat sebagai Ketua Asosiasi Provinsi DKI Jakarta. Selain mundur sebagai anggota exco, Gusti meletakkan jabatan sebagai Ketua Asprov PSSI.

Surat itu ditembuskan kepada Ketua Dewan Kehormatan PSSI, Sekretaris Jenderal PSSI dan anggota exco lainnya. Selain rangkap jabatan, keluarga juga menjadi alasan utama Gusti meninggalkan kursi exco PSSI.

Permohonan pengunduran Gusti ditujukan kepada Wakil Ketua Umum PSSI Hinca Pandjaitan tanggal 20 April 2016 tanpa kop surat PSSI. Gusti Randa sendiri terpilih sebagai anggota exco PSSI pada Kongres Luar Biasa PSSI, 18 April 2015 di Hotel JW Marriot, Surabaya. 

Gusti Randa terpilih bersama La Nyalla Mattalitti yang keluar sebagai presiden terpilih PSSI periode 2015-2019.

Berikut isi surat pengunduran diri Gusti Randa

Surat pengunduran diri Gusti Randa

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya