Wonderkid Ukraina Jadi Pemain Baru Ketiga City

Oleksandr Zinchenko dikontrak selama lima tahun oleh Manchester City.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 04 Jul 2016, 23:45 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2016, 23:45 WIB
Oleksandr Zinchenko
Oleksandr Zinchenko dikontrak selama lima tahun oleh Manchester City.

Liputan6.com, Manchester - Manchester City mendapatkan pemain baru ketiga di bursa transfer musim panas 2016. City mendatangkan pemain berusia 19 tahun, Oleksandr Zinchenko dari klub asal Rusia, FC Ufa.

Tim besutan Pep Guardiola itu tidak menyebutkan nilai transfer dan durasi kontrak Zinchenko di Etihad Stadium. Namun media Inggris, Mirror melaporkan bahwa dia dikontrak City selama lima tahun.

Baca Juga

"Manchester City dengan senang hati mengumumkan transfer gelandang Ukraina Oleksandr Zinchenko dari FC Ufa," tulis City di akun Twitter resminya, Senin (4/7/2016).

Gelandang muda Ukraina itu merupakan produk asli akademi Shakhtar Donetsk. Zinchenko bermain untuk FC Ufa sejak awal musim lalu. Di Liga Rusia, dia bisa mencetak dua gol dan menyumbang empat assists dari 33 pertandingan.

Zinchenko merupakan pemain ketiga yang didatangkan Manchester City pada bursa transfer kali ini. Sebelumnya, mereka sudah merekrut Ilkay Gundogan dan Nolito.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya