Atlet Atletik Australia Gelar Pembukaan Olimpiade di Florida

Agenda atletik di Olimpiade berlangsung mulai 9 Agustus 2016.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 06 Agu 2016, 12:30 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2016, 12:30 WIB
Atlet Atletik Australia
Atlet Atletik Australia

Liputan6.com, Florida - Atlet atletik Australia punya cara unik merayakan pembukaan Olimpiade 2016 di Brasil. Puluhan atlet menggelar pesta pembukaan mandiri karena masih mengikuti pemusatan latihan di Florida, Amerika Serikat.

Acara itu berlangsung di Florida, tempat pemusatan latihan sebelum berangkat ke Olimpiade. Mereka menggelar parade mengelilingi lintasan atletik di stadion kosong dengan mengibarkan bendera Australia. Hanya beberapa orang saja yang menyaksikan acara ini.

Pesta pembukaan Olimpiade telah berlangsung di Stadion Marcana, Brasil, (5/8/2016). Pada Olimpiade 2016, 11 ribu atlet tampil di multievent terbesar dunia 4 tahunan ini.

Kesempatan unik ini langsung menjadi viral di kalangan atlet Olimpiade. Para atlet tersebut mengunggah video ke akun media sosial. Selain parade, mereka juga menggelar pesta kecil-kecilan dengan tarian khas Brasil di sebuah ruangan.

Atlet Olimpiade

Atlet atletik cukup lama menggelar pemusatan latihan. Atletik berlangsung pada 12 hingga 21 Agustus dengan mempertandingkan 24 nomor. Atletik menjadi agenda terpanjang selama 9 hari. Australia mengirimkan 56 atlet atletik ke Olimpiade 2016.

Pada Olimpiade 2012, Australia mendapatkan dua medali emas dari cabang atletik atas nama atlet wanita, Sally Pearson dan Jared Tallent. Pearson turun di ajang iari halang rintang 100 meter puteri. Sayang, pada Olimpiade 2016 ini Pearson mengundurkan diri karena mengalami cedera hamstring. 

Beruntung, Australia masih memiliki Jared Tallent yang meraih medali emas dari nomor jalan cepat 50 kilometer putera. Pada Olimpiade 2016, Jared akan kembali tampil di nomor 20 dan 50 km putera.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya