Liputan6.com, Jakarta - Pemain anyar Madura United (MU) Peter Odemwingie membuat target tinggi untuk mengarungi Liga 1 musim 2017. Mantan pemain Stoke City tersebut ingin mengalahkan penyerang Persib Bandung, Carlton Cole dalam urusan mencetak gol.
Odemwingie datang ke Indonesia sebagai marquee player dan menjadi pemain jebolan Liga Inggris ketiga setelah duo Persib Michael Essien dan Cole. Saat dibandingkan dengan Cole, dia sesumbar bakal lebih subur dari eks striker Chelsea itu
"Target utama saya adalah mencetak gol dan saya hanya bisa bilang mungkin gol saya lebih banyak ketimbang dia," kata Odemwingie sambil tersenyum, pada jumpa pers, Senin (3/4/2017) sore.
Sebelumnya, Cole memang menyampaikan untuk mencetak 20 gol bersama Persib musim ini. Namun Odemwingie menegaskan pentingnya membawa Laskar Sapeh Kerrab, julukan MU pada banyak kemenangan.
"Kalau Essien adalah gelandang box-to-box, yang bisa membantu pertahanan tapi bisa juga ikut menyerang. Kami punya tipe permainan yang berbeda," ujarnya.
"Menilik ke belakang soal karier saya, saya suka mencetak gol dan membawa tim untuk menang. Saya lebih suka bisa mencetak gol penting, bukan jumlahnya," kata pemain yang kabarnya punya nilai kontrak di MU sebesar Rp 3 miliar per musim itu.
Soal Gol, Striker Baru MU Sesumbar Kalahkan Cole
Pemain anyar MU Peter Odemwingie membuat target tinggi untuk mengarungi Liga 1.
diperbarui 04 Apr 2017, 06:24 WIBDiterbitkan 04 Apr 2017, 06:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Minyak Anjlok Lagi Menanti Perdamaian Rusia dan Ukraina
7 Potret Nurbaini Jannah Aspri Pertama Hotman Paris, Dikenal Tajir
7 Fitur Undarrated di Android 15 yang Wajib Dicoba!
Orang Kaya tapi Bodoh Menurut Buya Yahya
Memahami Arti Counter: Definisi, Fungsi, dan Penerapannya dalam Berbagai Bidang
Top 3 News: Kata Istana soal #KaburAjaDulu, Orang Mau Merantau Tak Boleh Dilarang
6 Fakta Menarik Gunung Api di Borneo Malaysia yang Bukan Gunung Berapi
Resep Sambal Tumpang Kediri: Kelezatan Autentik Jawa Timur
Arti Emoji Senyum Terbalik: Makna Tersembunyi di Balik Simbol Sederhana
Arti Surat Al Quraisy: Makna dan Tafsir Lengkapnya
Ciri-ciri IMEI Terblokir: Panduan Lengkap Mengenali dan Mengatasi Masalah
Arti Surat Al Qariah: Pahami Makna dan Kandungan Surat ke-101 Al-Quran