Klasemen ICC: Barcelona Masih Perkasa

Barcelona bakal menghadapi rival bebuyutannya Real Madrid di ICC 2017 zona Amerika Serikat.

oleh Risa Kosasih diperbarui 29 Jul 2017, 11:00 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2017, 11:00 WIB
ICC
Real Madrid masih punya kesempatan untuk memperbaiki posisi di klasemen ICC 2017 setelah kalah telak 1-4 dari Manchester City pada Kamis (27/7/2017). (twitter.com/IntChampionsCup/media)

Liputan6.com, Maryland - Turnamen pramusim International Champions Cup 2017 (ICC) tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi. Real Madrid masih punya kesempatan untuk memperbaiki posisi klasemen setelah kalah telak 1-4 dari Manchester City, Kamis (27/7/2017).

Kekalahan tersebut membuat El Real tertahan sebagai tim juru kunci di ICC zona Amerika Serikat. Sebab Sergio Ramos dan kawan-kawan belum pernah menang dalam dua laga.

Sementara rival bebuyutan Madrid, Barcelona sukses berada di puncak dengan koleksi enam poin. Barca berhak menggusur Manchester United (MU) yang sebelumnya memimpin setelah berduel Kamis lalu.

Pada bentrokan di FedEx Field, Landover, Maryland, bomber Brasil, Neymar Jr membantu Blaugrana berjaya atas MU. Sang pemain diharapkan bisa berperan lagi dalam laga El Clasico yang digelar pada Minggu (30/7/2017).

Partai El Clasico antara Real Madrid melawan Barcelona digelar di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Florida. Kedua tim dipastikan menurunkan skuat terbaik agar bisa meraoh poin kemenangan.

Setelah bertemu di ICC 2017, Madrid dan Barca akan beradu lagi di ajang Piala Super Spanyol. Barulah kemudian mereka bersiap menyambut La Liga 2017/2018.

Bergeser ke ICC Zona Singapura, pertandingan Chelsea vs Inter Milan menjadi penutup dalam rangkaian turnamen ini. Laga tersebut digelar Sabtu (29/7/2017) petang di National Stadium. Jika Inter menang, mereka akan membawa pulang trofi juara.

Klasemen ICC

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya