Suporter Malaysia Lempar Petasan ke Arah Pemain Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-22 akhirnya kalah 0-1 dari Malaysia pada semifinal SEA Games 2017 cabang olahraga sepak bola.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 26 Agu 2017, 22:20 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2017, 22:20 WIB
Suporter Timnas Indonesia
Suporter Timnas Indonesia dan Malaysia berfoto bersama menjelang duel semifinal SEA Games 2017, Sabtu (26/8/2017) di Stadion Shah Alam, Selangor. (Liputan6.com/Cakrayuri Nuralam)... Selengkapnya

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Suporter Malaysia melakukan tindakan tidak terpuji kepada pemain Timnas Indonesia U-22 saat semifinal SEA Games 2017 cabang olahraga sepak bola, Sabtu (26/8/2017). Mereka melempar petasan ke arah pemain Garuda Muda yang tengah melakukan pemanasan. 

Insiden ini terjadi pada menit ke-87 saat skuat Malaysia merayakan gol yang bersarang ke gawang Satria Tama lewat tandukan Thanabalan Nadarahan memanfaatkan umpan sepak pojok. Kebetulan saat itu,  Thanabalan melakukan selebrasi dekat gawang timnas U-22. 

Serangan petasan juga mengarah kepada Ryuji Utomo dan kiper Kartika Ajie yang tengah melakukan pemanasan. Mengetahui hal itu, mereka langsung menyelamatkan diri. Ryuji bahkan tampak terpincang-pincang usai mendapat serangan tak terduga tersebut. 

Melihat kejadian itu, Asisten pelatih Timnas Indonesia U-22, Miguel Gandia Monton sempat melakukan protes kepada hakim garis.

Timnas Indonesia U-22 akhirnya gagal melaju ke final. Gol semata wayang Thanabalan memupus ambisi Garuda Muda merebut emas pada SEA Games tahun ini. Mereka kalah 0-1 dan harus puas bermain dalam perebutan tempat ketiga melawan Myanmar, 29 Agustus mendatang. Sementara, di hari yang sama, Malaysia akan bertemu Thailand di final.

 

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya