Mourinho Tinggalkan MU ke PSG?

Mourinho tidak mau pensiun bersama MU dan berencana mencoba Liga Prancis.

oleh Thomas diperbarui 25 Okt 2017, 08:48 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2017, 08:48 WIB
Liga Champions, Manchester United, Benfica
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho (AFP/Patricia De Melo Moreira)

Liputan6.com, Jakarta Manajer Manchester United (MU) Jose Mourinho tidak akan bertahan lama di Old Trafford. Pria Portugal itu kemungkinan akan bergabung dengan klub kaya raya asal Prancis, Paris Saint-Germain. 

Mourinho masih terikat kontrak dengan MU sampai 2019. Namun, eks arsitek Inter Milan itu dilaporkan Don Balon tidak akan menyelesaikan kontraknya tersebut.

Pria 54 tahun itu berencana untuk pergi ke PSG setelah membawa MU menjadi juara Liga Champions. Peluang MU menjuarai Liga Champions musim ini terbilang cukup besar.

Setan Merah melaju mulus di fase grup. Romelu Lukaku dan kawan-kawan selalu menang di tiga pertandingan awal Liga Champions dan tinggal selangkah lagi mendapatkan tiket ke babak knock-out.

Mourinho belum lama ini pernah menyatakan tidak berencana untuk pensiun di MU. Diyakini Mourinho memang ingin mencoba Liga Prancis atau Liga Jerman. Sebelumnya Mourinho sudah pernah menaklukkan Liga Portugal, Inggris, Spanyol, dan Italia.

Bintang baru PSG Neymar sangat mendukung Mourinho melatih di Parc des Princes. Permintaan Neymar bisa jadi akan dikabulkan. Pasalnya, bos PSG Nasser Al Khelaifi sangat menganakemaskan Neymar.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya