Keterpurukan Real Madrid Belum Membuat Zidane Panik

ZInedine Zidane merasa skuat Real Madrid saat ini masih cukup kompetitif.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 08 Jan 2018, 20:25 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2018, 20:25 WIB
FOTO: Bermain di Kandang, Celta Vigo Tahan Imbang Real Madrid
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tampak kecewa usai ditahan imbang Celta Vigo pada laga La Liga Spanyol di Stadion Balaidos, Vigo, Minggu (7/1/2018). Kedua klub bermain imbang 2-2. (AFP/Miguel Riopa)

Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tampaknya tak begitu khawatir dengan keterpurukan timnya saat ini. Dia mengaku masih belum mau berbelanja pemain pada bursa transfer Januari 2018.

Mantan pemain Juventus ini merasa sudah puas dengan pemain hebat yang dimilikinya dalam skuat saat ini. Dia menyakini skuat yang ada masih kompetitif.

Baca Juga

  • Zinedine Zidane Kesal Real Madrid Ditahan Celta Vigo
  • Ditahan Celta Vigo, Real Madrid Tertinggal 16 Poin dari Barcelona
  • Cukur Levante, Barcelona Terus Jauhi Duo Madrid

Pernyataan Zidane itu terlontar setelah Real Madrid bermain 2-2 kontra Celta Vigo pada laga pekan ke-18 La Liga, di Stadion Balaidos, Minggu (7/1/2018) atau senin dini hari WIB.

Itu merupakan hasil imbang ketiga yang dialami Real Madrid dari empat laga tandang terakhir di La Liga musim 2017-2018. Statistik tersebut adalah yang terburuk sejak Desember 2008.

Real Madrid pun baru mendulang 32 poin dari 17 total pertandingan dan menghuni peringkat keempat di klasemen sementara. Mereka terpaut 16 angka dari Barcelona yang kukuh menghuni urutan teratas.

"Saya tidak menginginkan siapapun saat ini. Hingga 31 Januari, kita akan melihat kemungkinan. Namun, tidak untuk saat ini karena saya senang dengan skuat sekarang," kata Zidane.

Sebelum kembali berjuang di La Liga, Real Madrid terlebih dahulu bersua CD Numancia dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Copa Del Rey, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (10/1/2018).

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya