Mauro Icardi Kalahkan Prestasi Cristiano Ronaldo

Catatan Cristiano Ronaldo apa yang dikalahkan kapten Inter Milan, Mauro Icardi?

oleh Tyo Harsono diperbarui 21 Mar 2018, 00:50 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2018, 00:50 WIB
Quattrick Mohamed Salah, Cristiano Ronaldo dan Mauro Icardi
Kapten Inter Milan, Mauro Icardi, mengalahkan catatan gol Cristiano Ronaldo. (Simone Avreda/ANSA via AP)

Jakarta, - Mauro Icardi memecahkan catatan gol Cristiano Ronaldo ketika berusia 25 tahun. Catatan kapten Inter Milan itu ditorehkan setelah mencetak empat gol ke gawang Sampdoria.

Baca Juga

  • Dicoret Timnas Argentina, Ini Kata Kapten Inter Milan
  • Menang Besar atas Sampdoria, Icardi Ingin Inter Milan Konsisten
  • Spalletti Sebut Resep Inter Milan Hancurkan Sampdoria

Icardi menjadi protagonis utama Inter Milan ketika melumat Sampdoria dengan skor 5-0 pada laga pekan ke-29 Serie A 2017-2018 di Stadion Luigi Ferraris, Minggu (18/3/2018). Pada laga tersebut, Icardi mencetak empat gol.

Keempat golnya membuat penyerang asal Argentina tersebut mengoleksi 103 gol pada ajang Serie A. Jumlah tersebut Icardi kumpulkan dalam 180 pertandingan.

Hebatnya, 103 gol itu dia bukukan ketika masih berusia 25 tahun. Catatan tersebut mengalahkan Ronaldo yang hanya mencetak 97 gol di liga domestik pada usia yang sama.

Torehan Icardi itu hanya kalah dari tiga pemain pada usia 25 tahun. Pemain yang mencetak gol lebih banyak dari Icardi pada usia tersebut hanya Lionel Messi (169 gol), Sergio Aguero (109 gol), dan Wayne Rooney (107 gol).

Dari 103 gol Mauro Icardi, 93 di antaranya dia bukukan bersama Inter Milan. Sementara 10 sisanya Icardi catatkan ketika masih memperkuat Sampdoria.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya