Dibantai Persebaya, Persija Harus Segera Bangkit

Persija kalah 0-3 dari Persebaya pada pekan ke-29 Liga 1.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 05 Nov 2018, 12:45 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2018, 12:45 WIB
Maman Abdurrahman
Bek Persija Jakarta Maman Abdurrahman. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Surabaya - Empat kemenangan beruntun Persija Jakarta harus terhenti pada pekan ke-29 Go-Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak. Macan Kemayoran tidak berkutik saat menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (4/11/2018).

Persija kalah tiga gol tanpa balas dari Persebaya. Ketiga gol Bajul Ijo masing-masing dicetak Osvaldo Haay, Oktafianus Fernando, dan Yohanes Pahabol.

Kekalahan ini membuat Persija merosot ke peringkat tiga klasemen sementara dengan 48 poin. Skuat racikan Stefano Cugurra itu tertinggal lima angka dari pemuncak klasemen, PSM Makassar.

Namun, Persija masih memiliki satu tabungan laga melawan Persela Lamongan. Karena itu, peluang Persija untuk bersaing dalam perebutan gelar juara masih terbuka lebar.

Bangkit

Liga 1 Indonesia 2018 : Persib Bandung Vs Persija Jakarta
Pemain Persija Jakarta. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bek Persija Maman Abdurrahman meminta rekan-rekannya segera bangkit setelah kalah dari Persebaya. Pada laga berikutnya, Persija akan menjamu PS Tira, Sabtu (19/11/2018) dan enam hari kemudian menghadapi tuan rumah PSM Makassar.

"Saya ucapkan selamat bagi Persebaya bisa menang. Ke depan kita harus memperbaiki secepatnya karena pertandingan padat. Kita juga harus bangkit dan jangan larut atas kekalahan ini karena kita tetap di papan atas," ujar Maman seperti dikutip dari laman resmi persija.

Gol Cepat

Maman menilai Persebaya tampil lebih baik lantaran sukses mencetak gol cepat. Gol tersebut membuat skuat racikan Djadjang Nurdjaman terlihat lebih kompak dan bermain penuh semangat.

"Gol cepat dari Persebaya sedikit banyak mengganggu konsentrasi pemain, gol itu memberi semangat bagi pemain Prsebaya, ditambah lagi dukungan suporter yang menjadikan mereka lebih semangat," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya