2 Pilar Absen, MU Pede Sambangi Markas Chelsea

MU menghadapi Chelsea pada perdelapan final Piala FA.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 18 Feb 2019, 19:05 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2019, 19:05 WIB
Ole Gunnar Solskjaer
Manajer interim Manchester United (MU) Ole Gunnar Solskjaer. (AFP/Frank Fife)

Liputan6.com, Jakarta - Peluang Manchester United (MU) pada laga perdelapan final Piala FA melawan Chelsea berkurang menyusul terkaparnya Anthony Martial dan Jesse Lingard akibat cedera.

Namun, manajer interim Ole Gunnar Solskjaer menolak anggapan tersebut. Dia mengklaim MU memiliki amunisi lain untuk meraih kemenangan.

Solskjaer merujuk kinerja The Red Devils saat mengalahkan Arsenal di putaran sebelumnya. Mereka berjaya 3-1.

"Kami menang tanpa Martial dan (Marcus) Rashford. Sekarang Martial dan Lingard yang berhalangan. Maka saya yakin kami bisa mengatasi keadaan," katanya, dilansir situs resmi klub.

Besar kemungkinan Solskjaer menurunkan Alexis Sanchez dan Romelu Lukaku untuk mendampingi Rashford pada lini serang MU di Stamford Bridge, Selasa (19/2/2019) dini hari WIB.

Segera Kontribusi

Gol Rashford dan Lukaku Anta MU Kalahkan Newcastle United
Striker Manchester United, Alexis Sanchez berusaha mengejar bola dari kawalan bek Newcastle United, DeAndre Yedlin selama pertandingan lanjutan Liga Inggris di St James 'Park (2/1). MU menang 2-0 atas Newcastle. (AFP Photo/Lindsey Parnaby)

Kinerja Sanchez dan Lukaku belum maksimal bersama Solskjaer. Namun, sang manajer yakin mereka dapat memberi kontribusi positif.

"Sanchez memiliki hasrat besar untuk sukses. Sementara Lukaku menawarkan permainan berbeda dari Martial dan Lingard," kata Solskjaer.

"Tidak perlu khawatir. Keduanya kerap bersinar di Piala FA. Maka kami menanti sumbangsih mereka," sambungnya.

Rapor di Piala FA

Sanchez tercatat membukukan 10 gol dan 10 assist pada 20 pertandingan terakhir di Piala FA. Sedangkan Lukaku mencetak 13 gol dari 15 laga teranyar pad akompetisi sepak bola tertua di dunia tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya