AC Milan Klub Sempurna untuk Lucas Paqueta

Sejak bergabung dengan AC Milan pada 3 Januari 2019, Paqueta selalu mendapat dukungan dari Gennaro Gattuso.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 19 Feb 2019, 14:50 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2019, 14:50 WIB
Top 10 Transfer Pemain Sepak Bola Eropa Paruh Musim 2018/19
Gelandang anyar AC Milan, Lucas Paqueta. (AFP)

Liputan6.com, Milan - AC Milan menjadi klub yang sempurna untuk Lucas Paqueta. Gelandang Brasil yang didatangkan dari Flamengo itu sudah nyetel dengan gaya permainan tim asuhan Gennaro Gattuso.

Paqueta sudah mencatatkan delapan penampilan bersama AC Milan. Tercatat, dia telah mencetak satu gol dan dua assist. Dia juga menjadi tandem yang sempurna untuk Krzysztof Piatek.

"Saya sangat senang dengan cara AC Milan menyambutnya. Saya harus mengatakan itu semua dimulai dengan baik," kata agen Paqueta, Eduardo dikutip dari Football Italia.

"Paqueta bermain sangat baik, tapi saya pikir semua tim melakukannya juga. Hasilnya datang dengan bagus. Ini menjadi klub yang sempurna untuk dia. Namun masih banyak yang harus dilakukan klub," ujarnya menambahkan.

Keberadaan Paqueta membuat lini pertahanan AC Milan kian rapih bersama Tiemoue Bakayoko dan Suso. Buktinya, dalam enam pertandingan terakhir, AC Milan mencatatkan empat kemenangan dan dua hasil imbang.

Dukungan Gattuso

AC Milan Raih Kemenangan Manis, Piatek Kembali Cetak Gol
Aksi Lucas Paqueta yang tampil impresif pada laga lanjutan Serie A yang berlangsung di stadion San Siro, Milan, Senin (11/2). AC Milan menang 3-0 atas Cagliari. (AFP/Marco Bertorello)

Sejak bergabung dengan AC Milan pada 3 Januari 2019, Paqueta selalu mendapat dukungan dari Gennaro Gattuso. Sosok mantan gelandang AC Milan itu membuat sang pemain nyaman di San Siro.

"Rino Gattuso sudah memberinya dukungan besar sejak hari pertama Paqueta tiba. Klien saya menemukan seorang pelatih yang siap memberinya nasehat," ucap Eduardo.

"Saya memang belum berbicara langsung dengan Gattuso. Namun, Paqueta berbicara tentang Gattuso dengan sangat baik kepada saya. Paqueta senang dilatih Gattuso."

 

Statistik Lucas Paqueta

Berikut statistik Lucas Paqueta dalam lima pertandingan di Serie A:

Main: 5

Gol: 1

Shot per laga: 1,2

Assist: 1

Akurasi umpan: 76 persen

Dribel per laga: 1,6

Kartu kuning: 2

Kartu merah: 0

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya