Liputan6.com, Kudus - Sejumlah legenda bulutangkis Indonesia turut menyemarakan acara Tiket.com Kudus Relay Marathon (TKRM), Minggu (25/8/2019). Kudus, Jawa Tengah. Kota ini memang dikenal sebagai daerah yang banyak menghasilkan legenda karena keberadaan klub PB Djarum.
Para legenda yang terlibat dalam kegiatan ini adalah Hastomo Arbi, Hariyanto Arbi, Alan Budi Kusuma, Eddy Hartono, Christian Hadinata, Lius Pongoh, Sigit Budiarto, Denny Kantono, Rudy Herjanto Saputra, Kartono Hari Atmanto, Fung Permadi, Ivana Lie, Tontowi Ahmad.
Baca Juga
Selain itu ada juga mantan pebulutangki Liliyana Natsir. Atlet yang baru saja gantung raket di awal tahun 2019 tersebut akan terjun di kategori 5K.
Advertisement
Dan menariknya lagi adalah kemunculan Liem Swie King. Pria 63 tahun itu juga ikut berlomba di nomor 5K. "Saya sangat bangga bisa ikut acara ini (Kudus Relay Marathon). Kalau bisa tiap tahun," ujarnya.
Bahkan, saking antusiasnya, mantan pebulutangkis yang terkenal dengan pukulan jumping smash dan mendapat julukan sebagai King Smash itu, sudah mendaftar dari dua bulan lalu
Selain itu, atlet yang sukses meraih tiga kali juara All England (1978, 1979, 1981) ini, melakukan persiapan fisik. Ia berlari 3-4 kali seminggu.
"Saya kira kita bisa menempuh jarak sejauh itu (5K)," katanya.
Liem Swie King begitu bersemangat untuk ikut lomba Kudus Relay Marathon. Terlebih pula lari, kata dia, sebenarnya olah raga yang paling disukainya.
Jalannya Lomba
Sebelumnya, tepat pukul 05.00 Wib, peserta TKRM memulai perlombaan pagi tadi di Alun-Alun Simpang Tujuh, Kudus. Bendera start dikibarkan Pelaksana tugas Bupati Kudus HM. Hartopo, ST, MM, MH.
Selanjutnya, mereka akan berlomba menyusuri jalan-jalan utama di Kota Kudus, dengan melewati ikon-ikon kota, yakni Scuplture Super Smash, Monumen Kretek Indonesia, dan Gerbang Kudus Kota Kretek, dan kembali finish di Alun – alun Simpang Tujuh.
Didit dari Race Management, menyebutkan para peserta ini bakal berpartisipasi di lima kategori yakni Relay Marathon sejauh 42,195 km, Half Marathon, 10K, 5K dan Kids Fun Run.
Advertisement
Peserta Meningkat
Sementara itu, Co-Founder & Chief Marketing Officer tiket.com Gaery Undarsa, mengatakan jumlah peserta kali ini meningkat dari tahun lalu yakni 5.500 pelari di seluruh kategori. Meningkatnya peserta TKRM di tahun ini merupakan bukti bahwa masyarakat sangat menggemari kegiatan olahraga khususnya lari.
“Hal ini sejalan dengan komitmen tiket.com yang mendukung berbagai kegiatan olahraga yang ada di Indonesia,” tutur Gaery Undarsa.
Saksikan video pilihan di bawah ini: