Kapten Persib Siap Memenuhi Target Finis 5 Besar Shopee Liga 1 2019

Persib Bandung saat ini berada di peringkat tujuh klasemen dengan 41 poin dari 28 pertandingan. Dengan enam laga sisa, Persib bertekad finis di lima besar.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 25 Nov 2019, 13:20 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2019, 13:20 WIB
Supardi Nasir
Kapten Persib Bandung Supardi Nasir. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung harus turun satu tingkat di klasemen sementara Shopee Liga 1 2019. Maung Bandung kini di peringkat tujuh dengan 41 poin dari 28 pertandingan.

Turunnya posisi Persib tidak lepas dari hasil imbang melawan Barito Putera. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Soreang, Minggu (24/11/2019), kedua tim bermain tanpa gol.

Meski begitu, hasil tersebut tidak menyurutkan tekad kapten Persib Supardi Nasir untuk membawa timnya mendekati puncak klasemen. Bahkan Supardi menegaskan Maung Bandung berambisi mengakhiri kompetisi ini di posisi terbaik, minimal masuk peringkat lima besar.

"Sisa enam pertandingan, kami sepakat untuk memenuhi target di lima besar. Bagaimana caranya dan lihat nanti, tetapi kami sepakat untuk masuk ke lima besar," kata pemain bernomor punggung 22 tersebut di Bandung seperti dikutip dari laman resmi Persib.

 

 

Peringkat Kedua

Supardi Nasir
Bek dan kapten Persib Bandung Supardi Nasir. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Melihat sisa pertandingan putaran kedua, peluang Persib untuk menjadi juara memang sudah tertutup. Tetapi, kesempatan menempati peringkat kedua (runner-up) masih cukup terbuka. Terlebih, jarak poin dengan Borneo FC, yang berada di posisi kedua, hanya selisih empat poin.

Untuk mencapai target itu, Supardi menyatakan skuat Maung Bandung siap bekerja keras. Sebab, lawan yang dihadapi pada enam pertandingan terakhir tak akan mudah. Mereka mempunyai motivasi sama untuk meraih posisi terbaik di akhir musim.

"Kerja yang sangat keras tentunya, tidak mudah untuk memenagnkan setiap pertandingan. Tetapi ikhtiar maksimalkan di lapangan, kami akan tunjukkan kalau kami mau menang," tandasnya.

 

Klasemen Shopee Liga 1 2019

Untuk klasemen lengkap Shopee Liga 1 2019, silakan klik di sini...

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya