Liputan6.com, Jakarta - Daftar pembalap MotoGP 2023 kembali terisi. Gresini Ducati meresmikan dua nama untuk persaingan musim depan.
Mereka mempertahankan Fabio di Giannantonio dan sekaligus merekrut Alex Marquez. Meski membela tim satelit, kedua nama tersebut bakal menunggang motor spesifikasi tim pabrikan.
Baca Juga
Marquez menggantikan Enea Bastianini yang naik kasta. Bastianini bakal membela tim pabrikan atau Pramac Racing musim depan.
Advertisement
Sebelumnya Ducati sudah mengikat Francesco Bagnaia untuk tim pabrikan pada 2023. Tersedia satu posisi lowong usai Jack Miller pergi ke KTM. Bastianini bakal bersaing melawan Jorge Martin demi kursi tersebut. Sedangkan satu tempat lain di Pramac Racing tetap jadi milik Johann Zarco.
Gresini semula membidik Miguel Oliveira. Namun, rider asal Portugal itu memilih pergi ke Aprilia dan membela RNF usai meninggalkan KTM.
"Saya sangat senang dengan petualangan baru ini. Penting bagi saya mengubah tim agar menemukan kembali gairah yang membuat saya naik ke kelas utama," kata Marquez, dilansir situs resmi MotoGP.
"Gresini adalah opsi terbaik bagi saya. Tim ini sudah menggoreskan sejarah di kejuaraan dunia. Sekarang saya mencoba menyelesaikan 2022 sebaik mungkin agar bisa memulai 2023 dengan positif."
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Juara Dunia 2 Kelas
Marquez merupakan juara dunia Moto3 (2014) dan Moto2 (2019). Dia naik ke kelas utama pada 2020 dan bersaing melawan sang kakak Marc yang membela tim pabrikan Repsol Honda.
Dia sempat menunjukkan potensi dengan dua kali naik podium pada musim debut di Prancis dan Aragon bersama tim satelit LCR Honda. Namun kinerjanya menurun di dua kampanye terakir seiring melempemnya Honda.
"Kami gembira bisa mempertahankan Di Giannantonio. Dia terus meningkat dan saya yakin bakal semakin kompetitif. Kami mencari pembalap berpengalaman demi membimbingnya. Marquez adalah opsi sempurna," kata pemilik tim Nadia Padovani Gresini.
"CV-nya bicara sendiri. Kami pikir dia punya potensi luar biasa. Mungkin saja Desmosedici jadi kombinasi terbaik untuknya."
Gresini Ducati jadi tim satelit pertama yang mengumumkan komposisi 2023. Sebelumnya sudah ada delapan nama yang memastikan tempat pada persaingan musim depan, seluruhnya dari tim pabrikan.
Advertisement
Daftar Pembalap 2023
Repsol Honda:
Marc Marquez (akhir 2024)
Â
Monster Energy Yamaha:
Franco Morbidelli (akhir 2023)
Fabio Quartararo (akhir 2024)
Â
Ducati Lenovo:
Francesco Bagnaia (akhir 2024)
Â
Aprilia:
Aleix Espargaro (akhir 2024)
Maverick Vinales (akhir 2024)
Â
Red Bull KTM:
Jack Miller (akhir 2024)
Brad Binder (akhir 2024)Â
Â
Gresini Ducati
Alex Marquez (akhir 2023)
Fabio di Giannantonio (akhir 2023)