Arsenal vs Manchester United: Erik Ten Hag Yakin MU Bisa Menang Tanpa Casemiro

Erik ten Hag mengatakan kemenangan MU atas Arsenal pada awal musim ini membuktikan bahwa Setan Merah mampu menumbangkan The Gunners meski tanpa Casemiro.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 22 Jan 2023, 17:00 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2023, 17:00 WIB
Marcus Rashford - Manchester United - MU - Liga Inggris - 4 September 2022
Manajer Manchester United Erik ten Hag (kiri) berbicara dengan Marcus Rashford (kanan) saat meninggalkan dalam pertandingan Liga Inggris melawan Arsenal di Old Trafford, Minggu, 4 September 2022. MU menang 3-1 atas Arsenal. (Oli SCARFF / AFP)

Liputan6.com, Manchester - Manchester United bakal menghadapi tuan rumah Arsenal pada pekan ke-21 Liga Inggris. Duel ini akan berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (22/1/2023) pukul 23:30 WIB.

Bermain tandang, MU dipastikan tanpa Casemiro. Gelandang asal Brasil, yang dengan cepat menjadi bintang baru di Old Trafford, tersebut harus absen karena mendapat kartu kuning kelimanya di Liga Inggris saat bermain imbang 1-1 melawan Crystal Palace.

Pada pertemuan pertama musim ini, MU mengalahkan Arsenal 3-1 di Old Trafford, 4 September 2022. Ketiga gol tuan rumah masing-masing dicetak Antony dan Marcus Rashford (2 gol). Sementara Arsenal cuma bisa membalas lewat gol Bukayo Sako.

Pada laga tersebut, Casemiro tampil hanya sepuluh menit setelah menggantikan Rashford pada menit ke-80. Saat itu, Scott McTominay dan Christian Eriksen yang dimainkan Manajer MU Erik ten Hag di lini tengah.

Karena itu, ahli taktik asal Belanda tersebut percaya Man Utd memiliki apa yang diperlukan untuk menang di markas Arsenal. "Jelas mereka dalam performa yang sangat bagus dan saya pikir mereka pantas mendapatkan posisi di mana mereka sekarang," kata Ten Hag seperti dikutip Fot Mob.

"Ini adalah struktur yang sangat bagus. Bagaimana mereka bermain dengan mentalitas yang sangat bagus dan sikap menang dalam tim. Itulah mengapa mereka berada di urutan teratas. Mereka berada dalam performa yang bagus, tetapi terserah kita untuk mengalahkannya. Kami akan melakukan segalanya untuk melakukan itu."

"Saat ini kami melawan mereka ketika kami sudah bisa melihat bahwa manajer dan staf pelatih sudah lama bekerja di tim dan Anda melihat struktur yang sangat bagus di tim," ucap Ten Hag menambahkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Performa yang bagus

Casemiro - MU - Manchester United
Bintang Manchester United atau MU Casemiro. (Oli SCARFF/AFP)

Manajer Manchester United Erik ten Hag mengakui performa Arsenal sangat bagus pada paruh pertama musim ini. "Saya pikir mereka bahkan meningkat selama paruh pertama musim dan ada semangat yang sangat bagus di tim juga, jadi kami tahu apa yang harus dilakukan," ujarnya.

"Kami harus benar-benar bagus dan membutuhkan performa yang sangat bagus, tetapi jika kami melakukannya, kami memiliki peluang bagus juga untuk keluar dari performa itu dengan hasil yang bagus."

"Seperti yang saya katakan, kami mengalahkan Arsenal terakhir kali tanpa Casemiro jadi kami punya ide bagaimana melakukannya," pungkas Ten Hag.

 


Jadwal pertandingan

ilustrasi liga inggris
ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)

Minggu, 22 Januari 2023

23:30 WIB, Arsenal vs Manchester United

Venue: Emirates Stadium

Live: Vidio


Peringkat

ilustrasi liga inggris
ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya