Hasil AVC U-20 2024: Timnas Voli Indonesia Lawan India dan Jepang di Perempat Final

Timnas Voli Indonesia berada di Pul E bersama juara dan runner-up Pul C, Jepang dan India, serta runner-up Pul A, Arab Saudi, pada perempat final Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 26 Jul 2024, 10:51 WIB
Diterbitkan 26 Jul 2024, 10:51 WIB
Timnas Voli Indonesia - Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024 - AVC U-20 2024
Selebrasi pemain Timnas Voli Indonesia saat menghadapi Australia pada laga terakhir Pul A Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024 di Jawa Pos Arena Surabaya, Kamis, 25 Juli. (foto: PBVSI)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Voli Indonesia melau ke perempat final Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024 sebagai juara Pul A. Kepastian itu didapat usai tim asuhan Li Qiujiang mengalahkan Australia 3-1 (23-25, 25-21, 25-23, 25-20) di Jawa Pos Arena Surabaya, Kamis (25/7/2024) malam WIB.

Ini merupakan kemenangan ketiga Timnas Voli Indonesia di Pul A. Sebelumnya Mohammad Fahril cs menang atas Hong Kong dan Arab Saudi dengan skor masing-masing 3-0.

Hasil tersebut membuat Timnas Indonesia lolos ke perempat final sebagai juara Pul A dengan poin 9. Di posisi kedua ada Arab Saudi dengan nilai 6 setelah menundukkan Hongkong dengan skor 3-0 (25-19, 25-22, 25-21).

Dalam perempat final AVC U-20 2024, yang dimainkan mulai Sabtu (27/7), anak-anak Garuda Jaya berada di Pul E. Indonesia bergabung dengan juara dan runner-up Pul C, Jepang dan India, serta runner-up Pul A, Arab Saudi.

Timnas Voli Putra Indonesia lebih dulu akan menghadapi India, Sabtu (27/7). Selanjutnya bertemu Jepang pada Minggu, 28 Juli.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Meremehkan Australia

Krisna - Timnas Voli Indonesia - Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024 - AVC Cup 2024
Pemain Timnas Voli Indonesia Krisna melepaskan spike saat menghadapi Australia pada laga terakhir Pul A Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024 di Jawa Pos Arena Surabaya, Kamis, 25 Juli. (foto: PBVSI)

Asisten pelatih Timnas Voli Indonrsia Joni Sugiyatno mengakui para pemainnya terlalu meremehkan Australia. "Anak-anak terlihat meremehkan Australia yang sebelumnya tidak pernah menang jadinya main kurang fokus. Setelah diingatkan, baru permainan mulai membaik," katanya usai pertandingan.

Indonesia sempat kehilangan kehilangan set pertama 23-25 karena buruknya koordinasi dan penerimaan bola servis yang kurang sempurna. Pada set kedua, permainan Indonesia mulai membaik dan menang 25-21.

Set ketiga berjalan lebih alot. Australia yang sudah tidak lolos ke perempat final kembali memberi perlawanan sengit. Namun, pemain tuan rumah sedang on fire dan kembali menang 25-23.

Permainan solid dan menekan kembali ditunjukkan Indonesia di set keempat dengan unggul cepat 5-1. Tetapi, pemain Negeri Kanguru cepat bangkit dan menipiskan jarak 5-6.

Setelah itu, Indonesia selalu memimpin perolehan angka dan mengakhiri perlawanan Australia dengan skor 25-20.

Asisten pelatih Australia Jack Connel mengakui permainan Timnas Voli Indonesia lebih baik. "Harus diakui Indonesia lebih baik permainannya," ujarnya usai laga.

 


Hasil lengkap Kamis (25/7/2024):

Timnas Voli Indonesia - Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024 - AVC U-20 2024
Timnas Voli Indonesia berada di Pul E bersama juara dan runner-up Pul C, Jepang dan India, serta runner-up Pul A, Arab Saudi, pada perempat final Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 2024.

Jawa Pos Arena

Cina vs Taiwan 3-1 (25-21, 20-25, 25-19, 25-21)

Hongkong vs Saudi Arabia 0-3 (25-19, 25-22, 25-021)

Iran vs Qatar 3-0 (25-11, 25-10, 25-11)

Indonesia vs Australia 3-1 (23-25, 25-21, 25-23, 25-20)

Gelora Pancasila

Banglades vs Kuwait 3-0 (25-15, 25-15, 25-11)

Jepang vs India 3-2 (25-14, 25-15, 25-27, 17-25, 15-13)

Thailand vs Vietnam 2-3 (12-25, 25-23, 22-25, 25-22, 11-15)

Korsel vs Kazakhstan 3-1 (25-18, 19-25, 25-20, 25-13)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya