Liputan6.com, Jakarta Manchester United berhasil memetik kemenangan atas Real Betis dalam sesi pramusim yang digelar di Snapdragon Stadium, San Diego, California pada Kamis (1/8/2024) pagi WIB.
Anak-anak asuh Erik ten Hag menghajar klub LaLiga dengan keunggulan tipis 3-2 yang bersumber kontribusi Marcus Rashford ('18), Amad Diallo ('24), dan Casemiro ('31).
Advertisement
Baca Juga
Hasil ini menjadi modal kepercayaan diri buat MU jelang menantang Liverpool dalam duel pramusim lainnya pada Minggu (4/8/2024) pagi WIB. Capaian tersebut juga sekaligus bisa dijadikan pemantik semangat untuk menghadapi rival sekota Mancester City dalam final FA Community Shield yang digelar Sabtu (10/8/2024).
Advertisement
Menilik jalannya laga Real Betis langsung membuat kejutan di awal babak pertama. Baru 15 menit laga berjalan, klub LaLiga sudah berhasil membuka keunggulan lewat aksi Iker Losada yang memanfaatkan umpan Rodri.
Akan tetapi, Manchester United tak mau tinggal diam. Eksekusi penalti Marcus Rashford tiga menit berselang sukses membawa Setan Merah menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Anak-anak asuh Erik ten Hag tak berhenti memberi tekanan setelahnya. Di menit 24, giliran penyerang muda Amad Diallo yang unjuk gigi. Pesepak bola berusia 22 tahun menjebol gawang Rui Silva. Situasi tersebut mengantar MU berbalik unggul 2-1.
Real Betis mencoba mencari celah untuk memanaskan persaingan lewat gol kedua. Akan tetapi, justru pasukan Ten Hag yang mampu menambah torehan gol pada menit 31. Casemiro gantian mencatatkan nama di papan skor setelah meneruskan umpan Rashford.
Skor 3-1 untuk keunggulan Manchester United atas Real Betis bertahan sampai turun minum.
Babak Kedua Manchester United vs Real Betis
Real Betis masih kesulitan menemukan celah untuk mengejar ketertinggalan di babak kedua. Malah Casemiro yang lagi-lagi nyaris mempertegas keunggulan Manchester United pada menit 53, andai tembakannya tak melebar tipis dari tiang gawang.
Gempuran bertubi-tubi tak jemu-jemu diberikan anak-anak asuh Erik ten Hag. Pada menit 56, Scott McTominay gantian melepas tembakan on target ke gawang Real Betis, tetapi bola masih mampu dimentahkan oleh Rui Silva.
Gol yang dinanti-nanti Real Betis akhirnya tercipta pada menit 61. Rodri lagi-lagi berkontribusi di balik terjadinya angka kedua timnya setelah memberikan umpan yang dituntaskan dengan baik oleh Diego Llorente.
Situasi buntu menyelimuti kedua tim jelang memasuki menit-menit akhir pertandingan. Tak ada gol baru yang mampu diciptakan hingga wasit meniupkan peluit panjang. Manchester United menang tipis 3-2 atas Real Betis dalam laga pramusim yang digelar Kamis (1/8/2024) pagi WIB.
Advertisement
Susunan Pemain Manchester United vs Real Betis
Manchester United: Tom Heaton; Harry Amass, Victor Lindelof, Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka; Christian Eriksen, Casemiro; Marcus Rashford, Scott McTominay, Amad Diallo; Jadon Sancho
Real Betis: Rui Silva; Romain Perraud, Nobel Mendy, Diego Llorente, Hector Bellerin; Ezequiel Avila, Marc Roca, Sergi Altimira, Rodri; Iker Losada, Aitor Ruibal
Posisi Manchester United di Klasemen Liga Inggris Musim Lalu
Advertisement