Martino Salahkan Penyelesaian Akhir Barca

Osasuna sukses menahan imbang tamunya Barcelona dalam laga lanjutan La Liga dengan skor 0-0. Pelatih Barca kecewa.

oleh Liputan6 diperbarui 20 Okt 2013, 18:58 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2013, 18:58 WIB
martino-131020b.jpg

Dalam delapan pekan, Barcelona berhasil mendominasi La Liga. Barcelona berhasil membukukan delapan kemenangan dan mendominasi La Liga dengan 24 poin. Akan tetapi, catatan gemilang Barcelona buyar di tangan Osasuna di pekan kesembilan.

Bertandang ke Stadion El Sadar, kandang Osasuna, Minggu (20/10/2013) dinihari WIB, Barcelona hanya bisa mencuri satu poin. Osasuna berhasil menahan imbang Barcelona dengan skor 0-0.

Walau gagal meraih poin penuh, klub berjuluk Los Blaugrana itu tetap menjadi pemuncak klasemen sementara La Liga dengan 25 poin. Sementara Osasuna masih terpuruk di peringkat ke-16 dengan tujuh poin.

Entrenador Barcelona Gerardo 'Tata' Martino, mencoba menjelaskan apa penyebab kurang maksimalnya penampilan Barcelona dalam pertandingan tersebut. Martino mengungkapkan kegagalan Barcelona mencetak gol karena buruknya penyelesaian yang dilakukan Lionel Messi dan kawan-kawan.

"Hasil imbang bukanlah hasil yang memuaskan. Kami seharusnya bisa meraih kemenangan, kami mendapat banyak peluang. Kami tidak terlalu akurat di depan gawang," ujar Martino.

"Osasuna adalah tim yang sangat berbahaya, tapi sayang mereka tidak dapat menciptakan peluang yang berbahaya," ucap Martino menegaskan.

Setelah penampilan yang kurang baik ini, Barcelona akan menjalani dua laga berat, yakni melawan AC milan di Liga Champions, Kamis 23 Oktober dinihari WIB, dan bertarung melawan Real Madrid tiga hari kemudian. Oleh karena itu, Martino berencana untuk merotasi beberapa pemainnya. (Vin)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya