Citizen6, Jakarta Sisa-sisa area penambangan berupa bukit-bukit bebatuan menjadi saksi bisu pernah ada aktivitas tambang. Kini, bekas area penambangan berhasil disulap apik yang mampu menggaet mata wisatawan. Objek wisata Taman Tebing Breksi di Yogyakarta tengah populer dikunjungi.
Baca Juga
Advertisement
Saat menjejak Tebing Breksi, wisatawan disambut area berbentuk lingkaran, yang di dalamnya ada rerumputan hijau. Bangku-bangku terbuat dari batu mengelilingi lingkaran rerumputan. Di area ini sering digelar beragam acara pentas. Wisatawan bisa naik ke atas bukit bebatuan.
Dari atas bukit bebatuan, pemandangan kota Yogyakarta terpapar sempurna. Bandara Adi Sucipto terlihat jelas. Candi Barong, Candi Ratu Boko, dan Candi Prambanan juga tampak dari kejauhan. Untuk naik ke atas, tangga yang tersusun dari pahatan batu sudah tersedia.
Selain melihat pemandangan, wisatawan juga berburu foto dengan burung-burung hantu. Salah satu hal unik, di samping anak tangga terdapat ukiran gambar wayang. Namun, ukiran tersebut masih belum sempurna terukir.
Jika ukiran wayang sudah selesai dibuat, wisatawan akan tertarik mellihat ukiran.
Bagaimana fasilitas yang tersedia untuk wisatawan? Kamu bisa menyimak selengkapnya di sini.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.