Lolos 32 Besar Liga Europa, MU Bakal Berhadapan dengan Siapa?

Manchester United atau MU turun kasta ke Liga Europa setelah hanya menempati peringkat ketiga grup H Liga Champions. MU saat ini menunggu undian yang menentukan lawan mereka di 32 besar Liga Europa.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 12 Des 2020, 01:10 WIB
Diterbitkan 12 Des 2020, 01:10 WIB
Liga Europa
Ilustrasi Logo dan trofi Liga Europa. (AFP/Valery Hache)

Liputan6.com, Jakarta - Liga Europa sudah menyelesaikan fase grup. Saat ini tim-tim peserta akan bersaing di babak 32 Besar Liga Europa.

Tim-tim peserta 32 Besar Liga Europa 2020/2021 merupakan mereka yang lolos sebagai juara dan runner-up dari masing-masing grup. Selain itu, ada delapan tim yang turun kasta dari Liga Champions usai finis di urutan ketiga fase grup.

Salah satu dari delapan tim itu adalah Manchester United atau MU. Skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu turun usai gagal bersaing dengan RB Leipzig dan PSG di grup H.

Di Liga Europa, MU akan bersaing dengan sejumlah tim mapan Eropa lainnya. Sebut saja AC Milan, Arsenal, dan Tottenham Hotspur. Tiga tim itu lolos ke 32 besar Liga Europa sebagai juara di grup masing-masing.

Bukan hanya itu. Masih ada sejumlah klub seperti AS Roma dan Napoli yang juga lolos. Berikut daftar tim peserta babak 32 besar Liga Europa.

 

Video Pilihan

Juara Grup

AC Milan Pesta Gol ke Gawang Sparta Praha di San Siro
Pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak Diogo Dalot ke gawang Sparta Praha pada laga lanjutan Liga Europa 2020/2021 di Stadion San Siro, Jumat (30/10/2020) dini hari WIB. AC Milan menang 3-0 atas Sparta Praha. (AFP/Marco Bertorello)

AS Roma (grup A)

Arsenal (grup B)

Bayer Leverkusen (grup C)

Glasgow Rangers (grup D)

PSV Eindhoven (grup E)

Napoli (grup F)

Leicester City (grup G)

AC Milan (grup H)

Villarreal (grup I)

Tottenham Hotspur (grup J)

Dinamo Zagreb (grup K)

Hoffenheim (grup L)

Runner-up

BSC Young Boys (grup A)

Molde FK (grup B)

Slavia Paraha (grup C)

SL Benfica (grup D)

Granada (grup E)

Real Sociedad (grup F)

SC Braga (grup G)

LOSC Lille (grup H)

Maccabi Tel Aviv (grup I)

Royal Antwerp (grup J)

Wolfsberger (grup K)

Crvena Zvezda (grup L)

Turun dari Liga Champions

Manchester United

Ajax Amsterdam

Olympiakos

Club Brugge

Dinamo Kiev

RB Salzburg

Krasnodar

Shakhtar Donetsk

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya