Sinopsis Moon Knight, Superhero Baru Marvel yang Akan Tayang Maret Mendatang

Moon Knight akan diperankan oleh Oscar Isaac yang berperan sebagai Marc Spector.

oleh Camelia diperbarui 19 Jan 2022, 10:29 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2022, 09:33 WIB
Moon Knight
foto: Marvel... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Bagi kalian pecinta film-film Marvel tentu tahu bahwa baru-baru ini Marvel mengunggah trailer untuk series baru mereka yang berjudul Moon Knight. Marvel mengunggah trailer Moon Knight pada Selasa (18/1/2022) kemarin di akun Youtube Marvel Entertainment.

Moon Knight sendiri merupakan series yang diproduksi oleh situs streaming Disney Plus Hotstar. Moon Knight akan diperankan oleh Oscar Isaac yang berperan sebagai Marc Spector. Moon Knight  diadaptasi dari komik dengan judul yang sama dan terbit pertama kali pada tahun 1975 silam. Film superhero ini disutradarai oleh Mohamed Diab, Justin Benson, dan Aaron Moorhead.

 

Film ini cukup unik, pasalnya tokoh utama dalam film ini diceritakan memiliki ganggun kepribadian yaitu kepribadian ganda. Lantas seperti apa sinopsisnya? 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Sinopsis Moon Knight

Moon Knight
foto: Marvel... Selengkapnya

Dilansir dari laman Marvel.com, Moon Knight bercerita tentang seorang pria bernama Steven Grant, yang berprofesi sebagai seorang karyawan toko souvenir. Steven menemukan dia memiliki gangguan identitas disosiatif. Dalam dunia medis, penyakit yang diderita olehnya  dinamakan DID atau Dissociative Identity Disorder.

Rupanya Steven berbagi tubuh dengan tentara bayaran Marc Spector. Saat musuh Steven/Marc bertemu dengan mereka, mereka harus menavigasi identitas kompleks mereka sambil didorong ke dalam misteri mematikan di antara para dewa kuat Mesir. Steven pun dapat berubah menjadi Moon Knight setelah mendapat kekuatan dari dewa bulan Mesir.

 

 

Jadwal Tayang

Ilustrasi Disney Plus Hotstar
Ilustrasi Disney Plus Hotstar. Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidayat... Selengkapnya

Akun Twitter resmi Disney Indonesia mengumumkan bahwa Moon Knight akan tayang pada tanggal 30 Maret 2022 mendatang. Jadi bagaimana apa kalian sudah tak sabar menontonnya? 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya