Liputan6.com, Jakarta Salah satu perjuangan para ibu setelah melahirkan si kecil yaitu melewati fase menyusui bayi. Banyak yang mengatakan bahwa betapa "mudahnya" menyusui. Padahal yang sebenarnya terjadi adalah menyusui bukanlah menjadi hal yang mudah atau "alami" baik bagi ibu atau bayi mereka. Tentunya semua hal tersebut tidak bisa disepelekan.
Menyusui bisa menjadi pengalaman yang luar biasa. Sebab, hal ini dapat menjadi kegiatan quality time antara ibu dan si kecil dan juga dalam upaya memberikan nutrisi terbaik bagi si kecil. Namun sayangnya, terkadang pasti ada saja muncul rasa kekhawatiran khususnya bagi ibu menyusui yang baru pertama kali menjalaninya.
Baca Juga
Seperti misalnya, apakah menyusui akan terasa sakit? Bagaimana kalau ASI tidak dapat keluar? Apakah bayi kenyang cuma dengan menyusu? Kenapa bayi menyusu terus? Dan banyak pertanyaan lainnnya.
Advertisement
Namun, percaya atau tidak kalau tipe-tipe bayi menyusu bisa berbeda-beda. Uniknya hal ini juga bisa diketahui berdasarkan zodiak atau rasi bintang yang menaunginya saat lahir. Bisa jadi Anda nanti juga akan menemui banyak perbedaan dalam kebiasaan menyusui si kecil, seperti pada anak pertama dengan anak kedua, dan seterusnya.Â
Dihimpun dari Romper, Sabtu (5/8/2023), jika Anda tertarik dengan informasi dari zodiak si kecil tentang bagaimana ia akan menyusui, baca terus sampai habis. Walaupun begitu, tipe-tipe bayi menyusu berdasarkan zodiak ini hanyalah preferensi, ya.
Karena bisa jadi realita yang Anda hadapi bisa berbeda daripada yang ada di sini. Akan tetapi, siapa tahu informasi kecil seputar menyusui ini bisa membantu.
Capricorn
Zodiak Capricorn dikenal begitu disiplin dan dapat diandalkan. Hal ini ternyata sangat berpengaruh saat mereka masih bayi sekalipun. Dalam hal menyusu, bayi Capricorn kemungkinan besar tidak cepat rewel dan teratur.
Di mana ia akan minta menyusu di waktu yang sama setiap hari layaknya jarum jam. Dengan begitu, Anda dapat membuat rutinitas sehari-hari menjadi lebih mudah, tapi juga punya tantangan tersendiri. Sebab, bila jadwal hariannya menyimpang, mungkin ia bisa menjadi rewel.
Aquarius
Menurut astrologi, "Masalah terbesar bagi kelahiran Aquarius adalah perasaan bahwa mereka terbatas atau terkekang."
Jadi bisa dibilang kalau Anda ingin tinggal di rumah sepanjang waktu, mulai saat ini coba membiasakan diri untuk menyusui di depan umum. Alasannya karena bayi Aquarius, bisa menjerit atau rewel ketika Anda mencoba menutupi kepalanya dengan kain ketika menyusu.
Pisces
Selanjutnya ada zodiak Pisces. Berdasarkan tanda astrologi, bayi yang lahir dengan zodiak Pisces bisa menjadi orang yang paling ramah, tapi juga pemarah. Namun dalam hal menyusui, bayi Pisces akan seperti malaikat, di mana ia begitu merasa lembut dan tenang.
Advertisement
Aries
Zodiak Aries sangat dikenal sebagai orang yang bersemangat, antusias, dan bertekad kuat. Sayangnya, mereka memiliki kecenderungan tidak sabar dan agresif. Begitupun dengan bayi Aries.
Saat Anda menyusuinya, mereka seperti berada dalam medan perang dan menyusu dengan kuat. Hal ini bisa jadi akan menimbulkan luka lecet pada puting Anda.
Taurus
Bayi Taurus Anda sabar, tapi juga keras kepala. Setelah Anda mengetahui cara menyusui, rutinitas yang sama akan berhasil setiap saat.
Mereka sendiri juga dikenal senang dengan physical touch. Jadi, Anda dapat mempertimbangkan untuk menambahkan sedikit pelukan dari kulit ke kulit (skin to skin) ke dalam rutinitas menyusui Anda.
Gemini
Gemini yang dianalogikan sebagai anak kembar, seperti memiliki kepribadian ganda. Mereka memiliki rasa ingin tahu dan juga penyayang, tapi ragu-ragu dan suka merasa cemas. Jadi bagi Anda yang memiliki bayi Gemini, bisa jadi Anda tidak akan pernah mengetahui apa yang dapat dilakukan dengan mereka.Â
Beberapa hari, bisa jadi ia akan semangat menyusu, tapi di hari lainnya mereka seperti malas untuk melakukannya. Namun sisi positifnya, mereka sangat mudah beradaptasi. Di mana Anda bisa memperkenalkan botol susu tanpa drama.
Cancer
Sebagai Cancer, mereka cenderung lebih gampang marah. Namun hal ini bisa menjadi baik karena saat bayi Cancer lapar, mereka akan memberitahukan Anda. Selain itu, mungkin juga mereka akan berekspresi dengan meringkuk sendirian, sehingga Anda tahu kapan waktu yang tepat untuk menyusuinya.
Leo
Sama seperti Aries, Leo dinaungi oleh fire sign. Jadi mereka sangat benci diabaikan dan sangat terlihat ketika mereka sedang marah, lelah, atau merasa lapar. Berdasarkan zodiak, mereka sangat bergairah tapi juga penuh kasih sayang. Namun sayangnya, mereka cenderung lebih egois dibandingkan zodiak lainnya.
Maka dari itu, Anda harus memerhatikan posisi saat sedang menyusui. Kalau memungkinkan letakkan ponsel Anda saat menyusuinya, daripada ia menangis hebat karena merasa tidak diperhatikan.
Virgo
Virgo sangat dikenal sebagai orang yang berkerja keras dan tidak suka bermain-main. Dalam hal menyusu, mereka mungkin akan menjalaninya dengan cara yang efisien dan teratur. Bahkan tidak jarang Anda merasa khawatir kalau mereka tidak mendapatkan cukup ASI.
Kalau sudah begini, sebaiknya buatlah janji temu untuk menimbang bayi Anda. Apalagi Virgo adalah zodiak yang paling pemalu dan mungkin tidak banyak menunjukkan ekspresi mereka.
Â
Advertisement
Libra
Zodiak yang mempunyai lambang timbangan, Libra, membuatnya jadi mudah bimbang. Akan tetapi, mereka juga bisa menjadi pemain tim yang hebat. Termasuk dalam hal menyusui.
Untuk mendapatkan kelancaran saat menyusui, Anda dan bayi harus bisa bekerja sama dengan baik. Bayi Libra mungkin akan mencoba berbagai cara agar ia merasa nyaman, walaupun semuanya akan terasa monoton bagi Anda, karena sesi menyusui dalam pola yang sama.Â
Scorpio
Apa yang Anda pikirkan jika berbicara tetnang Scorpio? Ya, mereka sangat bersemangat, teguh, dan tenang. Namun, bisa jadi mereka cenderung obsesif, kompulsif, dan cemburu. Ketika Anda memiliki bayi Scorpio, mereka akan merasa tenang saat menyusui. Hanya saja, mereka sangat posesif saat Anda jauh dari mereka. Â
Sagitarius
Menurut Tanda Zodiak Astrologi, orang kelahiran Sagitarius memiliki kecenderungan untuk menjadi kelompok yang temperamental dan tidak sabar. Jadi, jika persediaan ASI Anda hampir habis atau aliran menjadi lambat selama mereka lapar, mereka akan memberi tahu Anda bagaimana perasaan mereka tentang hal itu dengan tegas.