6 Cara Mengatasi Lidah Terbakar Gara-Gara Makanan Panas

Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi lidah terbakar setelah makan makanan panas.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 04 Nov 2024, 15:18 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2024, 16:23 WIB
6 Cara Mengatasi Lidah Terbakar Gara-Gara Makanan Panas
6 Cara Mengatasi Lidah Terbakar Gara-Gara Makanan Panas (sumber: unsplash)

Liputan6.com, Jakarta - Menyantap makanan dalam keadaan panas atau hangat tentu bisa menggugah selera makan. Namun, terkadang rasa terbakar di lidah setelah menikmati makanan panas bisa menyakitkan.

Ketika lidah terasa terbakar, indra pengecap tambahan tidak ada gunanya dan kita harus mencicipi makanan dengan cara yang berbeda.

Rasa sakit ini membuat kita tidak punya pilihan lain selain segera mencari solusi agar lidah kembali normal. Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi lidah terbakar setelah makan makanan panas, seperti melansir dari Bright Side, Senin (6/5/2024).

1. Air garam

Salah satu yang bisa Anda coba yakni berkumur dengan air garam. Sebab air asin memiliki efek antiseptik yang efektif untuk mengatasi rasa sakit. Anda bisa berkumur dengan larutan air garam beberapa menit secara perlahan sebelum membuangnya.

2. Susu

Susu memiliki kemampuan melapisi yang bisa membantumu meredakan rasa sakit dengan cepat. Anda bisa mencelupkan lidah ke dalam susu dingin dan tunggu beberapa saat hingga terasa lebih baik.

Anda dapat mengulangi cara ini setelah Anda merasakan sakit lagi di mulut. Susu mempunyai lapisan khusus yang tidak bisa dimiliki air, jadi kapan pun Anda punya pilihan, pilihlah susu.

 

3. Madu

rambut 2
Ilustrasi madu/Copyright unsplash.com/Arwin Neil Baichoo

Maduu tidak hanya memiliki efek menenangkan, tetapi juga memiliki rasa yang enak. Madu juga merupakan penyembuh luka bakar yang telah terbukti secara ilmiah.

Jika Anda tidak alergi terhadap produk madu, pengobatan ini bisa menjadi salah satu cara yang Anda coba.

Untuk mengaplikasikannya, Anda hanya perlu mengambil sesendok madu dan lapisi lidahmu yang bengkak dengan lapisan tebal. Biarkan selama mungkin agar efeknya maksimal.

4. Gula atau cokelat

Gula pasir diketahui bisa digunakan untuk mengobati luka yang sulit disembuhkan. Ini akan membantu meringankan rasa sakit awal yang mengganggu.

Anda hanya perlu menaruh gula pasir di lidahmu dan tekan ke langit-langit mulutmu. Anda juga bisa menggunakan produk apa pun yang mengandung gula seperti es krim atau cokelat.

 

5. Es batu

Es Batu dan Air Rendaman Beras
Ilustrasi Es Batu Credit: unsplash.com/Tomas

Mengoleskan sesuatu yang dingin menjadi cara pertama yang mungkin terlintas di benakmu saat lidahmu terasa terbakar.

Namun jangan pernah menjilat es batu, karena bisa memperburuk kondisi kesehatan gigimu. Anda bisa menaruh es langsung ke permukaan lidahmu, pasikan es menutupi area yang terluka.

6. Yogurt

Lactobacteria dianggap sebagai terapi yang baik dalam menurunkan risiko infeksi. Mencelupkan lidah ke dalam yogurt, atau produk probiotik lainnya yang mengandung bakteri ini akan membantumu terhindar dan infeksi setelah mengalami luka bakar. Efek menenangkan tambahan bisa diperoleh dari yogurt dingin.

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan
Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya