Liputan6.com, Adelaide - Penggunaan celana jin ketat bisa memicu efek buruk bagi kesehatan. Bahkan bisa memicu kerusakan serius pada otot dan saraf.
Kasus yang baru-baru ini dimuat di Journal of Neurology, Neurosurgery and Psychiatry menjadi buktinya: celana yang melekat di kaki seorang perempuan 35 tahun terpaksa dilepas paksa mengenakan gunting setelah betisnya menggelembung dan bengkak.
"Sebelumnya, selama berjam-jam pasien asal Australia berjongkok, untuk mengosongkan isi lemari, membantu kerabatnya pindah," demikian isi laporan tersebut seperti dikutip dari BBC, Selasa (23/6/2015).
Menjelang malam, saat berjalan pulang, ia merasakan kakinya kebas, mati rasa dan sulit berjalan.
Para dokter meyakini bahwa pasien mengalami kondisi yang disebut compartment syndrome atau dalam Bahasa Indonesia disebut sindroma kompartemen yang diperparah oleh penggunaan celana jins ketat.
Sindroma kompartemen adalah masalah medis akut yang menyertai cedera, pembedahan atau pada kebanyakan kasus penggunaan otot yang berulang dan meluas, yang mana meningkatkan tekanan (biasanya disebabkan oleh radang) dalam ruang tertutup (kompartemen fascia) pada tubuh dengan suplai darah yang tidak memadai. Dalam hal ini betis.
Kondisi tersebut membuat korban tersandung dan jatuh, lalu tak bisa bangun. Selama beberapa jam ia tak mampu berbuat apapun, hanya berbaring di lantai, hingga akhirnya keberadaannya ditemukan.
Dalam pemeriksaan yang dilakukan para dokter di Royal Adelaide Hospital diketahui, kaki bagian bawah pasien bengkak parah.
Meski kakinya cukup hangat dan memiliki suplai darah yang cukup, otot-ototnya lemah dan ia kehilangan beberapa sensasi sentuhan (rasa).
Saat tekanan terbentuk di bagian bawah kakinya, otot dan syarafnya menjadi rusak.
Untuk menanganinya, pasien dipakaikan infus. Dan, ia termasuk beruntung, setelah 4 hari pasien bisa berjalan tanpa bantuan.
Ini bukan kasus pertama. Seperti dikutip dari situs NPR, pada 2011 seorang dokter di Tarrytown, New York melaporkan, pemain bola berusia 15 tahun menderita mati rasa dan gatal di bagian kaki akibat memakai celana pendek ketat. (Ein/Tnt)
Celana Jin Ketat Bisa Merusak Saraf dan Otot, Ini Buktinya
Kaki perempuan 35 tahun di Australia bengkak parah. Ia tersandung, jatuh, dan tergeletak di jalan selama berjam-jam.
diperbarui 23 Jun 2015, 12:02 WIBDiterbitkan 23 Jun 2015, 12:02 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bacaan Doa Buka Puasa Ganti, Panduan Lengkap Bacaan dan Tata Cara
Kemnaker Gelar Naker Expo 2024, Tersedia Puluhan Ribu Loker di Akhir Tahun!
Jokowi Nonton Aksi Timnas Indonesia di GBK Bareng Cucu, Jersey Jan Ethes dan La Lembah Jadi Sorotan
6 Potret Lawas Zahwa Nadhira, Terpaut Usia 9 Tahun dengan Anak Mahfud MD
RUU Tax Amnesty Masuk Prolegnas 2025, Analis Beri 3 Catatan
Min Hee Jin Umumkan Resmi Keluar dari ADOR, Sebut HYBE Perusahaan Tak Bermoral
Ahmad Dhani Hadiri Rapat Komisi X DPR-RI, Siang Jadi Dewan Malam Jadi Dewa
Saksikan Sinetron Saleha Episode Rabu 20 2024 Pukul 18.15 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
6 Fakta Inul Daratista Bongkar Penipuan OB, Uang Curian Dipakai Judi Online
KTT G20 Brasil, Prabowo Ungkap Indonesia Pindahkan Ibu Kota karena Permukaan Laut Naik
Bursa Incar Lebih Banyak Emiten Gabung IDX Net Zero Incubator pada 2025
Akuntansi Pemerintah Adalah: Sistem Pengelolaan Keuangan Negara yang Transparan dan Akuntabel