Liputan6.com, Jakarta Moscow, Rusia membuka gelanggang es terbesar untuk musim dingin di tengah pandemi COVID-19. Sementara di seberang kota, ada satu arena telah diubah menjadi sebuah rumah sakit untuk pasien terinfeksi Virus Corona jenis baru itu.
Dilansir dari Alarabiya, Senin (30/11/2020), arena es outdoor terbesar Rusia di taman hiburan era Soviet VDNKh yang berada di bagian Moskow Utara itu tetap dibuka meskipun ada lonjakan kasus Virus Corona COVID-19 sejak September. Kota yang berpenduduk lebih dari 12,5 juta orang itu secara teratur melaporkan adanya infeksi terbanyak di Negeri Beruang Merah.
Pada Sabtu 28 November, para pejabat telah mengkonfirmasi bahwa setidaknya 27.100 kasus baru muncul dalam semalam, termasuk 7.320 di Moskow, Rusia. Mereka mengatakan kalau 510 orang telah meninggal dalam kurun waktu 24 jam terakhir secara nasional.
Advertisement
Â
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Orang-Orang yang Hadir Merasa Nyaman
Orang-orang yang bermain ice skating atau ski es mengatakan, mereka merasa aman karena mengenakan masker dan sarung tangan di dalam arena. Temperatur mereka juga diukur pada saat kedatangan.
Namun, kebanyakan orang juga tidak menggunakan masker di arena seluncur esnya.
"Kami melewati semua ruang ganti dengan masker. Itu tidak menakutkan sama sekali," kata salah satu warga bernama Olga Glazunova.
"Sangat senang bisa bermain ice skating. Anda bisa merasakan musim dingin di Tahun Baru yang akan datang,"Â imbuh warga lainnya, Svetlana Makarova.
Lainnya, Mikhail Merzlyakov juga mengatakan bahwa mereka tidak bisa menahan diri untuk tidak melakukannya. "Ini menakutkan tetapi kami ingin bermain skate," tuturnya.
Reporter : Romanauli Debora
Advertisement