Liputan6.com, Jakarta Sejak mulai beroperasi pada 19 Mei 2020, Rumah Sakit Lapangan COVID-19 di Jawa Timur sudah menangani 472 pasien. Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengapresiasi kinerja para petugas medis dan non medis dalam melayani pasien COVID-19 sepenuh hati.
Bukan hal mudah menangani COVID-19 ini seperti disampaikan Terawan saat meninjau keadaan RS Lapangan COVID-19 pada Minggu, 12 Juli 2020 lalu. Maka dari itu semangat untuk melayani harus tetap dikobarkan.
Baca Juga
"Tetap semangat, tetap sehat, perjuangan masih panjang,” pesan Terawan seperti dikutip Sehat Negeriku, Senin (13/7/2020).
Advertisement
Selama pasien dirawat di RS yang terletak di Indrapura ini, terdapat beragam fasilitas memadai seperti gym, koneksi WIFI hingga kafe khusus pasien. Setiap hari pukul 09.00 senam pagi bersama dilakukan untuk menjaga stamina agar lekas pulih.
Lalu, tak hanya aspek kesehatan fisik yang dijaga tapi juga psikologis. Terdapat petugas khusus pendampingan untuk pasien maupun keluarga pasien. Petugas pendamping juga membantu pasien yang sembuh saat kembali ke lingkungan tempat tinggal mereka.
Saksikan juga video berikut ini:
Hampir Semua Pasien Sembuh
Pada Sabtu, 11 Juli 2020, Gubernur Jawa Timur mengungkapkan ada 371 pasien yang dirawat di RS Lapangan COVID-19 sudah sembuh. Diharapkan pasien yang masih dirawat akan segera sembuh.
"Artinya seluruh pasien COVID-19 yang dirawat di sana sudah sembuh. Dan sisanya sekarang tengah menjalani perawatan, kami harap juga segera menyusul untuk sembuh," kata Khofifah.
Khofifah menuturkan, layanan di RSDL Indrapura terus ditingkatkan. Dalam menjalani perawatan, seluruh pasien diajak untuk membangun suasana yang positif. Bahkan masa penyembuhan di RSDL Indrapura sengaja dibuat menyenangkan.
Advertisement