Kasus Baru COVID-19 Bertambah 3.737, DKI dan Jateng Tertinggi per 11 September

Selain DKI Jakarta, Jawa Tengah hari ini melaporkan kasus baru terkonfirmasi COVID-19 yang tinggi pada hari ini.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 11 Sep 2020, 15:29 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2020, 15:28 WIB
[Fimela] COVID-19
COVID-19 | pexels.com/@cottonbro

Liputan6.com, Jakarta Hari ini, Jumat 11 September 2020 terdapat penambahan 3.737 kasus konfirmasi COVID-19. Lagi-lagi, di antara 34 provinsi lain DKI Jakarta masih melaporkan tambahan kasus tertinggi harian yakni 964.

Di posisi kedua tertinggi ada Jawa Tengah yang hari ini melaporkan lebih tinggi dari biasanya yakni 566 kasus konfirmasi COVID-19. Tambahan hari ini membuat ada 17.074 kasus terkonfirmasi COVID-19 di Jawa Tengah.

Di posisi selanjutnya ada Jawa Timur yang melaporkan tambahan kasus 362. Sehingga, akumulasinya ada 37.455.

Secara nasional, kasus konfirmasi akumulasinya adalah 210.940. Sementara untuk akumulasi sembuh 150.217 dengan penambahan hari ini ada 2.707.

Kasus meninggal bertambah 88 hari ini. Sehingga ada 8.544 orang di Indonesia yang meninggal karena terinfeksi virus SARS-CoV-2.

INFOGRAFIS: Perbandingan Tingkat Kematian COVID-19 di ASEAN

INFOGRAFIS: Perbandingan Tingkat Kematian COVID-19 di ASEAN (Liputan6.com / Abdillah)
INFOGRAFIS: Perbandingan Tingkat Kematian COVID-19 di ASEAN (Liputan6.com / Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya