9 Oktober 2020: 4 Provinsi Laporkan Nol Penambahan Kasus COVID-19

Ada beberapa provinsi yang melaporkan nol penambahan kasus COVID-19 hari ini

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 09 Okt 2020, 16:01 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2020, 16:01 WIB
Tes Swab Pertamina Cilacap. (Foto: Liputan6.com/Pertamina)
Tes Swab Pertamina Cilacap. (Foto: Liputan6.com/Pertamina)

Liputan6.com, Jakarta Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 bertambah 4.094 hari ini. Dari penambahan tersebut, beberapa provinsi melaporkan nol tambahan kasus baru.

Data Kementerian Kesehatan pada Jumat (9/10/2020) menyebut bahwa Kepulauan Riau, Lampung, Maluku Utara, dan Maluku hari ini melaporkan nol tambahan kasus terkonfirmasi COVID-19.

Dua provinsi juga melaporkan penambahan kasus tak lebih dari 10. Mereka adalah Kalimantan Utara (3) dan Gorontalo (2).

Sementara, beberapa provinsi dengan temuan kasus terbanyak hari ini adalah: DKI Jakarta (943), Jawa Barat (504), Jawa Tengah (412), Jawa Timur (310), Sumatera Barat (295), dan Riau (204).

Hingga hari ini, total kasus konfirmasi COVID-19 di Indonesia mencapai 324.658. Laman Satgas COVID-19 melaporkan, kasus aktif mencapai 65.314 atau 20,1 persen dari kasus terkonfirmasi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Juga Video Menarik Berikut Ini


Infografis 180 Juta Warga Indonesia Target Vaksin Covid-19

Infografis 180 Juta Warga Indonesia Target Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 180 Juta Warga Indonesia Target Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya