6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink

Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah.

oleh Loudia Mahartika diperbarui 10 Mei 2021, 09:00 WIB
Diterbitkan 10 Mei 2021, 09:00 WIB
6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Wikipedia)

Liputan6.com, Jakarta Masjid menjadi tempat ibadah bagi para pemeluk agama Islam. Ada banyak bangunan masjid yang tersebar di seluruh dunia. Bahkan beberapa diantaranya memiliki desain interior dan gaya arsitektur yang unik hingga megah.

Salah satunya yakni masjid tradisional Nasir-Ol-Molk. Bangunan ini sebuah masjid tradisional yang dibangun sekitar 1876 atas perintah Mirza Hasan Ali atau yang dikenal sebagai Nasir ol Molk. Masjid itu berada di Iran yang negaranya dikenal sebagai negara terbesar kedua di Timur Tengah dengan masyarakat mayoritas beragama Islam.

Keunikan masjid ini dengan lainnya yakni desain interiornya yang serba berwarna merah muda atau pink. Tak heran jika masjid ini disebut-sebut memiliki spot yang Instagram-able banget. Nasir Ol-Mulk, masjid yang dijuluki juga sebagai Pink Mosque ini telah berdiri selama hampir 150 tahun di Kota Shiraz, Iran.

Menghabiskan waktu pembangunan selama kurang lebih 12 tahun, masjid Nasir al-Mulk didesain oleh Mohammad Hasan-e-Memār. Sementara Mohammad Rezā Kāshi-Sāz-e-Širāz, seorang aarsiterk asal Iran juga turut andil. Untuk konstruksinya dilakukan dibawah perlindungan Endowment Foundation of Nasir ol Molk.

Indah dan megah, berikut ini 6 potret potret masjid tradisional Nasir-Ol-Molk atau Pink Mosque yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Sabtu (1/5/2021).

 

1. Masjid tradisional Nasir-Ol-Molk termasuk masjid tua di Iran yang dibangun pada 1876 hingga 1888.

6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Wikipedia)

2. Masjid ini mendapatkan julukan lain yakni Pink Mosque karena desain interiornya yang serba merah muda.

6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Instagram/@nasirolmolk_mosque)

3. Nasir Ol-Mulk memiliki banyak ubin dengan nuansa warna merah muda yang menghiasi masjid tersebut.

6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Instagram/@nasirolmolk_mosque)

4. Dindingnya dihiasi dengan menggunakan kaca patri dalam berbagai warna dan corak yang indah.

6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Instagram/@nasirolmolk_mosque)

5. Pada pagi hari, sinar matahari akan berpendar sehingga menciptakan warna-warna indah dari kaca patri tersebut.

6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Instagram/@nasirolmolk_mosque)

6. Tak hanya disuguhi pemandangan yang indah, para pengunjung juga bisa merasakan beribadah di atas karpet khas Persia.

6 Potret Megah Masjid Tradisional Nasir-Ol-Molk, Interiornya Serba Pink
Masjid Nasir-Ol-Molk, masjid megah dengan interior yang unik dan indah. (Sumber: Instagram/@nasirolmolk_mosque)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya