5 Fakta Unik Tentang Zodiak Aries, Dikenal Mandiri dan Keras Kepala

Aries terkadang memiliki sifat misterius yang tak mudah dipahami.

oleh Mardella Savitri Murtisari diperbarui 31 Mei 2023, 21:00 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2023, 21:00 WIB
Aries
Zodiak ini betah menjomblo/copyright: unsplash/christian ferrer

Liputan6.com, Jakarta Saat ini, kita tengah berada di penghujung bulan Maret. Di musim ini adalah waktu kelahiran bagi orang-orang yang memiliki zodiak Aries yakni, mereka yang lahir pada 21 Maret - 19 April.

Secara historis di Eropa, 1 Maret merupakan awal tahun baru. Sehingga, di masa penanggalan kalender Romawi kuno, zodiak Aries disebut sebagai zodiak pemimpin karena dahulu kala tahun baru selalu di awali dengan bulan Maret sebelum akhirnya kini dipindah ke bulan Januari.

Seperti halnya zodiak lain, Aries juga memiliki sisi menarik mereka sendiri. Mereka yang terlahir dengan zodiak ini biasanya akan memiliki karisma dan aura yang sulit untuk ditolak.

Berikut ini merupakan fakta unik terkait zodiak Aries, dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Minggu (28/3/2021).

1. Memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi

karakter zodiak
ilustrasi zodiak perempuan/Photo by Bia Sousa from Pexels

Sudah menjadi rahasia umum apabila zodiak Aries terlahir untuk menjadi pemimpin. Zodiak satu ini, memiliki pandangan yang visioner dan optimisme yang mampu membuat orang-orang dipimpin merasa terayomi.

Memiliki visi yang jelas, Aries juga terlahir dengan ambisi yang besar. Hal inilah yang nantinya akan menjadi pisau bermata dua bagi mereka.

2. Jujur dan blak-blakan

karakter zodiak
ilustrasi kepribadian perempuan/Photo by Andrea Piacquadio from Pexels

Apabila Anda sedang mencari opini yang jujur tentang dirimu, maka sahabatmu yang memiliki zodiak Aries bisa menjadi sosok yang tepat. Namun, apabila Anda sudah meminta mereka untuk jujur, maka siapkanlah hati dan mental untuk mendengarkan pendapat mereka.

Hal ini karena Aries tidak akan segan-segan untuk memberitahukan fakta-fakta tentang dirimu meskipun hal tersebut bisa saja menyakitkan dan tidak enak untuk di dengar. Mereka bersedia untuk mengambil resiko tersebut agar sahabatnya bisa mendengar opini yang jujur.

3. Pantang menyerah

zodiak mingguan
ilustrasi ramalan zodiak/Photo by Carrie Kin from Pexels

Bagi orang-orang yang biasa hidup dengan para zodiak Aries, tentu sangat paham bahwa mereka ini pantang menyerah. Bahkan, Aries rela untuk mengorbankan banyak hal hanya untuk memenuhi ambisi dan mendapatkan apa yang mereka inginkan. 

4. Seorang pemburu

Zodiak yang Suka Marah dan Mudah Terganggu
Siapa saja zodiak yang suka marah dan mudah terganggu? Simak selengkapanya berikut ini.

Salah satu fakta unik terkait zodiak Aries adalah mereka memiliki sikap yang misterius dan seringkali sulit untuk dipahami. Terlebih lagi apabila berkaitan dengan kisah asmara mereka.

Aries bisa menjadi sangat dingin dan cuek terhadap orang yang mencoba untuk mendapatkan mereka. Hal ini dikarenakan sisi natural mereka adalah sebagai seorang pemburu atau chaser. Sehingga orang yang menyukai mereka cenderung dianggap kurang menarik dan menantang.

Zodiak satu ini akan cenderung bucin dan lunak apabila mereka harus mendapatkan pasangan mereka melalui usaha yang alot. Bagi para Aries, apabila sudah menyukai seseorang, maka ia akan mengusahakan sampai titik darah penghabisan.

5. Egois dan keras kepala

zodiak perempuan
ilustrasi zodiak Capricorn/Photo by Brett Sayles from Pexels

Hal ini tentunya sudah bukan rahasia lagi karena apabila Anda mencermati semua fakta-fakta di atas, bisa disimpulkan bahwa semua kelebihan yang dimiliki Aries pasti akan sepaket dengan sisi buruk mereka, yakni egois dan keras kepala.

Apabila sudah menanggap bahwa dirinya benar, maka Aries akan menjadi keras kepala dan sulit untuk mendengarkan opini orang lain. Selain itu, ia juga memiliki ego yang besar sehingga tak mau merasa kalah dari orang yang ada di sekitarnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya