Liputan6.com, Jakarta - Saat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjagokan Joko Widodo atau Jokowi sebagai kandidat presiden, Guruh Soekarnoputra tetap menyuarakan pandangan berbeda.
Anggota DPR RI dari PDIP itu mengaku belum menemukan bakal calon presiden yang ideal. Termasuk, Jokowi sekalipun.
"Saya belum lihat sosok capres ideal, meskipun Jokowi memang pemimpin yang suka bekerja keras dan baik, terutama saat menjabat sebagai Walikota Solo," kata politisi senior partai berlambang banteng moncong putih itu di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (15/4/2014).
Adik kandung mantan Presiden Megawati Soekarnoputri ini bahkan menyarankan kepada Jokowi, untuk belajar politik lebih dalam dan lebih luas. Sebab, imbuh Guruh, tidak mudah memimpin Indonesia.
Dia mengatakan, Jokowi memimpin Jakarta baru berjalan sebentar dan bahkan belum ada setengahnya. "Kami memegang pelajaran Bung Karno. Nah, Pak Jokowi ini sudah sejauh mana paham dengan ajaran Bung Karno yang menciptakan ideologi? Kalau sudah, ideologi yang seperti apa?" imbuh putra kedua mendiang Presiden Pertama RI Soekarno.
Guruh menambahkan, untuk menjadi pemimpin bangsa, khususnya Indonesia, presiden mendatang harus bisa mengembalikan ruh Undang-Undang Dasar 1945 seperti semula. Tidak seperti saat ini, yang menurutnya sudah banyak perubahan, bahkan menjurus pada sistem negara liberalis dan kapitalis.
"Banyak ketidaksetujuan saya dengan negara kita, karena banyak konstitusi yang menyeleweng dari Pancasila. Nah, UUD 1945 sebagai induk banyak diubah serta penyelewengan, sehingga itu harus dikembalikan seperti dahulu," tandas adik kandung Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri itu. (Ant)
Guruh Soekarnoputra Belum Temukan Capres Ideal, Jokowi Sekalipun
Saat PDIP menjagokan Jokowi sebagai kandidat presiden, Guruh Soekarnoputra tetap menyuarakan pandangan berbeda.
diperbarui 15 Apr 2014, 22:23 WIBDiterbitkan 15 Apr 2014, 22:23 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ada Denny Sumargo dan Olivia Allan, 7 Pasangan Artis yang Dikaruniai Buah Hati Pertama di 2024
Mahasiswa Unej yang Tewas Melompat dari Lantai 8 Gedung Kampus Dikenal Pendiam, Kampus Pastikan Tak Ada Bullying
Berapa Kadar Gula Normal untuk Usia 40 Tahun? Ini Penjelasan Lengkapnya
Gembong Narkoba Fabio Ochoa Bebas Usai Dibui 20 Tahun di AS, Korban Kartel Medellin Tuntut Keadilan
Fungsi Fiber Optik, Teknologi Komunikasi Modern yang Revolusioner
Fungsi Toner untuk Wajah, Manfaat, Cara Pakai, dan Tips Memilihnya
Fungsi PBB dan Peran Pentingnya dalam Menjaga Perdamaian Dunia
VIDEO: Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Jadi Tersangka KPK
Apakah Persahabatanmu Sehat? Kenali 5 Tanda Teman yang Tidak Menyukaimu
Ekonomi Inggris Stagnan di Kuartal III-2024
VIDEO: Pesona Bebek Mandarin yang Digemari Para Pecinta Unggas
Kereta Panoramic Hadir di KA Mutiara Timur, Nikmati Pemandangan Alam Indah di Wilayah Tapal Kuda