Ini Tempat yang Tepat untuk Menyimpan Telur

Jangan menyimpan telur di sembarang tempat. Ini yang tepat.

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Nov 2017, 14:00 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2017, 14:00 WIB
Jangan menyimpan telur di sembarang tempat. Ini yang tepat.
Jangan menyimpan telur di sembarang tempat. Ini yang tepat. (Istockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Telur merupakan salah satu pilihan bahan makanan favorit banyak orang. Selain rasanya enak, ada banyak cara mudah untuk memasaknya, mulai dari digoreng hingga direbus. Oleh karena kelezatan dan kemudahan pengolahannya, banyak orang menstok telur di rumahnya. Mungkin Anda adalah salah satu di antaranya. Di mana Anda biasanya menyimpan telur?

Umumnya orang menyimpan telur di rak bagian dalam pintu kulkas yang memang khusus diperuntukkan bagi telur. Bentuk rak ini memanjang dengan wadah yang mencekung sesuai bentuk telur. Namun ternyata wadah tersebut bukan tempat terbaik untuk menyimpan telur. Apa alasannya?

Ilustrasi Telur (iStock)

Melansir halaman Cosmpolitan pada Minggu (12/11/17), menyimpan telur di wadah bagian dalam pintu kulkas justru akan membuat telur menjadi lebih cepat rusak. Kerusakan lebih cepat pada telur-telur di wadah tersebut terjadi karena perubahan suhu yang terjadi terus-menerus. Suhu di wadah tersebut kerap berubah akibat kegiatan membuka dan menutup kulkas.

 

Tempat menyimpan telur yang tepat

Tempat yang lebih baik untuk menyimpan telur adalah pada bagian rak utama kulkas. Pada area tersebut, suhu dingin kulkas cenderung konstan. Ini akan menjaga telur-telur yang Anda miliki lebih awet atau tidak cepat rusak. Namun, tentunya Anda tak bisa begitu saja menyebar telur-telur di rak tersebut. Karena telur berbentuk bulat, benda tersebut akan mudah menggelinding.

Ilustrasi Telur (iStock)

Sebagai tip, Anda bisa membeli wadah khusus telur yang banyak dijual di supermarket. Dengan menggunakan wadah tersebut, telur-telur dapat tersimpan dengan rapi dan rak kulkas Anda pun bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk menyimpan bahan-bahan makanan lainnya.

Bio In God Bless

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya