Â
Liputan6.com, Jakarta - Meski mengambil cuti setelah melahirkan Archie Harrison, Meghan Markle tak mau melewatkan acara kerajaan penting Trooping the Colour. Acara tersebut digelar untuk menghormati ulang tahun Ratu Elizabeth II pada Sabtu (8/6/2019) siang.
Dilansir laman People, Meghan kembali mengenakan warna favoritnya, biru navy, dari topi hingga busana dalam acara tersebut. Perempuan berkebangsaan Amerika Serikat itu mengenakan gaun rancangan Clare Waight Keller, desainer busana pengantinnya. Sementara, topi warna senada adalah karya Noel Stewart.
Advertisement
Baca Juga
Meghan menaiki kereta kuda yang sama dengan Kate Middleton dan Camilla. Duchess of Sussex duduk berdampingan dengan Pangeran Harry yang mengenakan seragam berwarna hitam.
Meghan pertama kali menghadiri Trooping the Colour pada tahun lalu. Ia berdiri perdana di balkon Istana Buckingham bersama anggota keluarga kerajaan lainnya tahun lalu, hanya beberapa minggu setelah pernikahannya.
Tahun lalu, penampilannya saat mengenakan gaun kerah sabrina berwarna pink mencuri perhatian. Sebelum naik ke balkon, ia menaiki kereta kuda hanya bersama Pangeran Harry, berbeda dengan tahun ini.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Menyepi di Rumah Pedesaan
Meghan dan Harry menyambut anak pertama mereka lima minggu lalu, tepatnya pada 6 Mei 2019. Bila sang ayah langsung mengerjakan sejumlah tugas kerajaan sesaat putranya lahir, Meghan menikmati waktu menjadi ibu baru di rumah pedesaan Frogmore Cottage.
Usai memperlihatkan wajah Archie ke media dengan berfoto bersama Harry di Istana Windsor, Meghan segera menjauh dari sorotan publik dengan tinggal di Frogmore Cottafe. Begitu pula keputusannya untuk tidak memberikan Archie gelar kerajaan.
"Rumah mereka lucu dan hangat," seorang sumber mengatakan pada People. "Energi dari ruang di rumah itu jauh lebih baik (daripada Istana Kensington). Benar-benar awal baru yang segar."
Rumah tersebut juga disebut tempat yang sempurna untuk menjamu tamu-tamu mereka. Termasuk di antaranya adalah Pangeraan William, Kate Middleton, dan sang kakek Pangeran Charles.
"Mereka sangat senang," tambah sumber itu.
Advertisement