Bukan Bali, Jakarta Masuk Daftar Destinasi Wisata Terbaik 2024 Versi Lonely Planet

Lebih tepatnya, Jakarta masuk daftar 10 kota terbaik di dunia untuk dikunjungi pada 2024 menurut Lonely Planet.

oleh Asnida Riani diperbarui 30 Okt 2023, 12:00 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2023, 12:00 WIB
Kota Tua Jakarta
Wisatawan berfoto dengan latar belakang Museum Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Sudah lama sejak Bali jadi ikon destinasi pariwisata Indonesia. Namun siapa sangka, di daftar terbaru publikasi perjalanan tenar Lonely Planet, justru Jakarta yang masuk dalam list, alih-alih Pulau Dewata?

Best in Travel 2024, mengutip situs webnya, Senin (30/10/2023), merupakan kumpulan destinasi terbaik untuk bersantai, terhubung, makan, belajar, dan melakukan perjalanan keliling dunia. "Dengan 30 destinasi dan pengalaman berbeda yang kami pilih, ada banyak hal yang bisa Anda nikmati," kata outlet itu.

Pihaknya menambahkan, "Jadi jika Anda ingin mulai merencanakan perjalanan epik selama satu tahun, baca terus untuk mengetahui waktu terbaik mengunjungi tempat-tempat menakjubkan ini di tahun mendatang." Jakarta masuk dalam kategori kota terbaik untuk disambangi tahun depan. Berikut daftar lengkapnya:

  1. Nairobi, Kenya
  2. Paris, Prancis
  3. Montreal, Kanada
  4. Mostar, Bosnia
  5. Filadelfia, Amerika Serikat (AS)
  6. Manaus, Brasil
  7. Jakarta, Indonesia
  8. Praha, Republik Ceko
  9. Izmir, Turki
  10. Kota Kansas, Missouri

Lebih lanjut Lonely Planet memaparkan bahwa Juni merupakan bulan terbaik untuk menyambangi Jakarta. Mereka menulis, "Jakarta menawarkan perpaduan atraksi yang memukau, mulai dari masakan dan kopi yang luar biasa, hingga kekayaan sejarah, dunia seni yang semarak, tempat belanja yang fantastis, dan kehidupan malam yang semarak."

"Meski cuacanya panas dan lembap hampir sepanjang tahun, bulan Juni menawarkan waktu istirahat yang menyenangkan dengan dimulainya musim kemarau. Karena masa depan Jakarta yang tidak ramah lingkungan, Indonesia berencana memindahkan ibu kotanya ke Nusantara. Jadi, segeralah berkunjung, sebelum kota ini berubah selamanya," tandasnya.

Best in Travel 2024

Turis Kembali Padati Barcelona
Turis menikmati perjalanan dengan ojek di Plaza de la Catedral di Barcelona, ​​​​pada 11 Mei 2022. Pengunjung sekali lagi memadati jalan-jalan sempit di kawasan Gothic Barcelona yang sempit saat perjalanan global bangkit kembali dari pandemi COVID-19, menghidupkan kembali kekhawatiran atas pariwisata massal di kota pelabuhan Spanyol. (LLUIS GEN / AFP)

Selain kategori "kota," Lonely Planet juga menyoroti beberapa destinasi dengan sorotan berbeda. Di kategori "keberlanjutan," nama-nama yang berhasil menempus daftarnya adalah:

  1. Spanyol
  2. Patagonia, Argentina dan Chili
  3. Greenland
  4. Wales Trails
  5. The Portuguese Way, Caminho Portgues de Santiago
  6. Palau
  7. Hokkaido, Jepang
  8. Ekuador
  9. Jalur Baltik Estonia, Latvia, dan Lituania
  10. Eco Lodges Afrika Selatan

Lalu, untuk wisata dengan nilai belanja terbaik, yakni:

  1. Midwest, AS
  2. Polandia
  3. Nikaragua
  4. Danube Limes, Bulgaria dan Rumania
  5. Normandia, Prancis
  6. Mesir
  7. Ikaria, Yunani
  8. Aljazair
  9. Danau Selatan dan Otago Tengah, Selandia Baru
  10. Kereta malam Eropa

Publikasi ini juga menetapkan negara-negara terbaik untuk dikunjungi tahun depan:

  1. Mongolia
  2. India
  3. Maroko
  4. Chili
  5. Benin
  6. Meksiko
  7. Uzbekistan
  8. Pakistan
  9. Kroasia
  10. St.Lucia

Terakhir, ada juga daftar regional untuk dipilih sebagai tujuan perjalanan tahun 2024:

  1. Rute Bersepeda Trans Dinarica Balkan Barat
  2. Pulau Kanguru, Australia
  3. Tuscany, Italia
  4. Donegal, Irlandia
  5. Pais Vasco, Spanyol
  6. Thailand Selatan
  7. Pantai Swahili, Tanzania
  8. Montana, AS
  9. Saafelden Leogang, Austria
  10. Skotlandia Utara

Raja Ampat dalam Daftar Lonely Planet

Keindahan Raja Ampat Masih Memesona
Suasana keindahan alam di sekitar Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat, Jumat (22/11/2019). Keindahan dan panorama alam masih menjadi daya tarik utama wisatawan baik lokal maupun mancanegara berkunjung ke kawasan Raja Ampat. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tahun lalu, wakil Indonesia di daftar destinasi wisata terbaik 2023 Lonely Planet adalah Raja Ampat. Saat itu, mereka membagi daftar dalam lima kategori: Eat, Learn, Journey, Unwind, dan Connect, yang masing-masing terdiri dari enam tempat.

Raja Ampat sendiri masuk dalam kategori "Unwind." "Kami ingin mencoba sesuatu yang baru dan ingin merefleksikan cara pandang traveler saat ingin berwisata," sebut editor eksekutif dan senior wakil presiden konten Lonely Planet, Nitya Chambers, dilansir dari CNN, 16 November 2022

Ia menyambung, "Jadi bukan sekadar pergi ke sebuah destinasi, tapi (juga) tentang pengalaman selama di tempat tersebut." Menurut Chambers, mereka mulai menyusun daftar sejak April 2022 dan memgumpullkan informasi dari para kontributor di seluruh dunia.

Pihaknya menanyakan apa saja destinasi wisata yang layak dikunjungi dan mengapa harus masuk dalam daftar terbaik publikasi itu. Dari penilaian tersebut, Raja Ampat diakui sebagai destinasi ekowisata terbaik dan sukses melakukan proyek restorasi koral. Wilayah ini bahkan disebut sebagai "surga terakhir di Bumi."

Best in Travel 2023

Bhutan
National Memorial Chorten Buddhist Temple di Thimphu, Bhutan. (LILLIAN SUWANRUMPHA / AFP)

Dijelaskan bahwa ada beberapa tempat yang sebelumnya tidak terbayangkan masuk dalam daftar. Namun, ternyata destinasi-destinasi itu berhasil tertera dalam rekomendasi Lonely Planet, seperti Malta, Guyana, dan Yordania. Begitu juga dengan pilihan kota.

Ada yang lebih memilh Marseille, bukan Paris untuk rekomendasi destinasi wisata di Prancis. Tapi, ada pula yang lebih menyuai Fukuoka, alih-alih Tokyo, saat berwisata ke Jepang. Secara lengkap, berikut Best in Travel 2023 versi Lonely Planet:

Eat

  1. Umbria, Italia
  2. Kuala Lumpur, Malaysia
  3. Fukuoka, Jepang
  4. Lima, Peru
  5. Afrika Selatan
  6. Montevideo, Uruguay

Journey

  1. Istanbul, Turki dan Sofia, Bulgaria
  2. Nova Scotia, Kanada
  3. Bhutan
  4. Zambia
  5. Australia Barat
  6. Parque Nacional Naturales, Kolombia

Unwind

  1. Halkidiki, Yunani
  2. Jamaika
  3. Dominika
  4. Raja Ampat, Indonesia
  5. Malta
  6. Yordania

Connect

  1. Alaska
  2. Albania
  3. Accra, Ghana
  4. Sydney, Australia
  5. Guyana
  6. Boise, Amerika Serikat

Learn

  1. Manchester, Inggris
  2. New Mexico, Amerika Serikat
  3. Dresden, Jerman
  4. El Salvador
  5. Southern, Skotlandia
  6. Marseille, Prancis.
Infografis 5 Destinasi Wisata Super Prioritas
Pemerintah telah menetapkan 5 Destinasi Super Prioritas, antara lain Borobudur, Likupang, Danau Toba, Mandalika, dan Labuan Bajo. (Dok: Tim Grafis/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya