Top 3 Berita Hari Ini: Alasan Mikael Jasin Tidak Gunakan Biji Kopi Indonesia di World Barista Championship 2024

Top 3 Berita Hari Ini, alasan Mikael Jasin tidak gunakan biji kopi Indonesia di World Barista Championship 2024. Sosok Keanu Reeves KW di Thailand dan Nur Asia Uno comblangi Athina dan Rio Haryanto.

oleh Henry diperbarui 28 Mei 2024, 22:00 WIB
Diterbitkan 28 Mei 2024, 22:00 WIB
Ini Alasan Mikael Jasin Tidak Pilih Biji Kopi Indonesia di WBC 2024
Mikael Jasin menceritakan dirinya dan pengalamannya dalam mengikuti ajang World Barista Championship 2024 pada acara Plaza Indonesia Next Gen 2024, Senin (27/05/2024).

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang barista Indonesia, Mikael Jasin baru saja keluar sebagai pemenang ajang World Barista Championship 2024 di Busan, Korea Selatan. Mikael mengungkapkan bahwa ia menggunakan dua jenis biji kopi asal Amerika Selatan dalam penyajian karyanya, yaitu Aji, biji kopi asal Kolombia, dan Gesha, yang ditanam di Panama. Keduanya, kata dia, selalu dipilih dalam lomba-lomba kejuaraan kopi, terutama Gesha dari Kolombia.

Mengapa Mikael tidak memilih biji kopi asli Indonesia sebagai bahan presentasinya? Mikael menjelaskan kedua biji kopi itu punya keunggulan lebih dalam soal presentasi rasa. Berita kedua yang banyak diminati adalah tentang media sosial di Thailand sedang dihebohkan dengan kemunculan seorang pria yang sangat mirip dengan aktor Hollywood Keanu Reeves atau cenderung bergaya John Wick, karakter sekaligus judul film yang diperankan oleh Reeves.

Pria ini bahkan dijuluki "Keanu Thailand" oleh para warganet. Seperti John Wick, pria itu berambut panjang sebahu dan wajahnnya ditumbuhi cambang dan kumis. Dalam video-video tersebut, pria ini terlihat sedang beraktivitas di berbagai tempat di Thailand, seperti di mal, kuil, dan pasar malam.

Berita ketiga yang banyak menarik perhatian adalah tentang pebalap Rio Haryanto resmi melamar kekasihnya, Athina Papadimitriou yang tak lain keponakan istri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno pada Minggu, 16 Mei 2024. Lamaran yang mengusung budaya Tionghoa itu dihadiri oleh kedua belah pihak keluarga.

Di balik raut wajah bahagia Athina dan Rio, ternyata sosok Nur Asia Uno berperan penting, yakni sebagai mak comblang pasangan itu. Unggahan berupa video ketika lamaran Athina dan Rio itu memperlihatkan saat pembalab itu membawakan buket bunga. Untuk lebih lengkapnya simak Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.

Alasan Mikael Jasin Tidak Gunakan Biji Kopi Indonesia di World Barista Championship 2024

 

Mikael Jasin, barista Indonesia (Instagram/mikaeljasin)
Mikael Jasin, barista Indonesia (Instagram/mikaeljasin)

Barista Indonesia, Mikael Jasin baru saja keluar sebagai pemenang ajang World Barista Championship 2024. Kejuaraan itu dilaksanakan pada 1--4 Mei 2024 di Busan, Korea Selatan.

Mikael mengungkapkan bahwa ia menggunakan dua jenis biji kopi asal Amerika Selatan dalam penyajian karyanya, yaitu Aji, biji kopi asal Kolombia, dan Gesha, yang ditanam di Panama. Keduanya, kata dia, selalu dipilih dalam lomba-lomba kejuaraan kopi, terutama Gesha dari Kolombia. Mengapa Mikael tidak memilih biji kopi asli Indonesia sebagai bahan presentasinya?

Selengkapnya...

Sosok Keanu Reeves KW Jualan Sotong dan Cuci Piring di Thailand, Disebut Mirip Karakter John Wick

 

Sosok Keanu Reeves KW Jualan Sotong di Thailand , Disebut Mirip Karakter John Wick
Sosok Keanu Reeves KW Jualan Sotong di Thailand , Disebut Mirip Karakter John Wick. foto: TikTok @tuktiklife

Media sosial di Thailand sedang dihebohkan dengan kemunculan seorang pria yang sangat mirip dengan aktor Hollywood Keanu Reeves atau cenderung bergaya John Wick, karakter sekaligus judul film yang diperankan oleh Reeves.

Pria ini bahkan dijuluki "Keanu Thailand" oleh para warganet. Video-video yang menunjukkan kembaran Keanu atau Keanu Reeves KW ini pertama kali diunggah di akun TikTok @Tuktiklife pada 27 Maret 2024. Sedangkan yang terbaru dibagikan pada Minggu, 26 Mei 2024. Seperti John Wick, pria itu berambut panjang sebahu dan wajahnnya ditumbuhi cambang dan kumis.

Selengkapnya…

Sukses Comblangi Athina dan Rio Haryanto, Nur Asia Uno Buka Kesempatan Carikan Jodoh untuk Warganet

 

Athina keponakan Sandiaga Uno dan Rio Haryanto saat acara lamaran
Athina, keponakan Sandiaga Uno dan Rio Haryanto saat acara lamaran. (Dok: IG @christieleonardi https://www.instagram.com/christieleonardi?igsh=bjUzNjVhOGVhOWQw)

Pebalap Rio Haryanto resmi melamar kekasihnya, Athina Papadimitriou yang tak lain keponakan istri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno pada Minggu, 16 Mei 2024. Lamaran yang mengusung budaya Tionghoa itu dihadiri oleh kedua belah pihak keluarga.

Di balik raut wajah bahagia Athina dan Rio, ternyata sosok Nur Asia Uno berperan penting, yakni sebagai mak comblang pasangan itu. Hal itu diketahui lewat unggahannya di TikTok pada Senin, 27 Mei 2024.

Selengkapnya…

 

Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona
Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona. (Liputan6.com/Trieyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya