Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan memeriksa Wakil Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan (alkes) kedokteran umum di lingkungan kerjanya tahun anggaran 2012.
"Dia akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka DP (Dadang Prijatna)," ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha di kantornya, Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Namun, hingga pukul 13.45 WIB, Wakil Airin Rachmi Diany ini belum juga nampak kehadirannya memenuhi panggilan KPK. Dan menurut Priharsa,iz Benyamin belum memberikan keterangan mengenai ketidakhadirannya.
Sejak awal pekan ini, penyidik KPK terus memeriksa sejumlah saksi untuk melengkapi berkas perkara Dadang Prijatna atau pemilik PT Mikindo Adiguna Pratama yang diketahui kerap 'bermain' proyek dengan suami Walikota Tangsel Airin, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan.
Setelah memeriksa Airin sebagai saksi selama lebih dari 10 jam Senin Kemarin, KPK juga memeriksa Syafrudin yang merupakan staf ahli Walikota Tangsel. Namun, keduanya juga enggan berkomentar usai pemeriksaan.
Pada perkara ini, KPK sudah menetapkan 3 orang sebagai tersangka. Mereka adalah Tubagus Chaeri Wardana, Dadang Prijatna, serta Mamak Jamaksari selaku Pejabat Pembuat Komitmen pada proyek ini.
Mereka diduga melanggar pasal 2 ayat 1 atau pasal 3 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHPidana.(Riz)
KPK Periksa Wakil Walikota Tangsel Terkait Kasus Alkes
Pada perkara ini, KPK sudah menetapkan 3 orang sebagai tersangka, termasuk Tubagus Chaeri Wardana, suami Walikota Tangsel Airin.
diperbarui 21 Jan 2015, 14:30 WIBDiterbitkan 21 Jan 2015, 14:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Oli Gardan Motor Matic: Panduan Lengkap Perawatan dan Penggantian
Cuaca Besok Rabu 25 Desember 2024: Jakarta dan Sekitarnya Diprediksi Hujan Siang
Keseruan Spirit Run & Charity 2024: Saat Pendidikan, Teknologi, dan Kesehatan Bersatu
350 Cake Quote Inspiratif untuk Berbagai Momen, dari Kata-kata Lucu hingga Bijak
Rahasia Urat Sapi Empuk dan Bebas Bau yang Jarang Diketahui
Fungsi Tang Crimping: Alat Penting dalam Instalasi Jaringan
7 Potret Haru Rafathar dan Rayyanza Sambangi Panti Asuhan Bali, Dapat Sambutan Hangat
Ekspansi Bendix Meluas dengan Menggandeng Mitra Antar Pulau
5 Potret Aisar Khaled Nekat Masuk Kandang Harimau Milik Alshad Ahmad, Berujung Panik Minta Ampun
Inilah yang Dibutuhkan Setiap Zodiak dalam Persahabatan, Sahabatmu Butuh Apa?
Transformasi Gaya Rayyanza Main Piano, Dulu Masih Pakai Popok Kini Elegan Pakai Jas
Divonis Bayar Kerugian Negara Rp4,5 T, Kubu Suparta: PT Timah Juga Nikmati Hasilnya