Truk Masuk Parit, 6 Murid SD di Rokan Hulu Dikabarkan Tewas

Diterangkan Guntur, truk perusahaan tersebut membawa sekitar 30 orang murid SDN 008 Bonai Darussalam yang baru saja pulang sekolah.

oleh M Syukur diperbarui 02 Mar 2015, 21:17 WIB
Diterbitkan 02 Mar 2015, 21:17 WIB
Ilustrasi Kecelakaan 1 (Liputan6.com/M.Iqbal)
Ilustrasi Kecelakaan 1 (Liputan6.com/M.Iqbal)

Liputan6.com, Pekanbaru - Kecelakaan maut terjadi di Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, setelah sebuah truk milik PT Perdana Inti Sawit Perkasa masuk ke dalam parit. 6 Murid sekolah dasar (SD) setempat yang dibawa truk dikabarkan tewas di tempat.

Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo diikonfirmasi mengaku sudah mendapat laporan dari Polres Rokan Hulu (Rohul). "Kejadiannya pada pukul 14.00 WIB tadi," jelas Guntur di Pekanbaru, Riau, Senin (2/3/2015) malam.

Diterangkan Guntur, truk perusahaan tersebut membawa sekitar 30 orang murid SDN 008 Bonai Darussalam yang baru saja pulang sekolah. Truk diduga tak bisa dikendalikan dan masuk ke parit sedalam 3 meter.

"Awalnya, murid-murid ini diangkut oleh sebuah truk perusahaan lainnya. Karena mengalami kerusakan, kemudian murid-murid dipindah ke truk ini, yang akhirnya mengalami kecelakaan," terang Guntur.

Secara terpisah, Kapolres Rohul AKBP Pitoyo Agung Yuwono yang dikonfirmasi menyebutkan, murid yang tewas adalah Yuni (kelas 4), Jefri (kelas 3), Wanda (kelas 6), Yuni (kelas 3), Dimas (kelas 2), dan Diko (kelas 3).

"Berdasarkan laporan anggota di lapangan, insiden maut terjadi  di areal kebun PT PISP II di Desa Kasang Mungkal, Kecamatan Bonai Darussalam," kata mantan Kasubdit II Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Riau ini.

Pitoyo belum bisa menjelaskan kronologi kejadian karena masih menunggu laporan dari anggotanya di lapangan. "Kasat Lantas AKP Rustam masih di tempat kejadian perkara," ungkap Pitoyo. (Ado/Yus)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya