Liputan6.com, Jakarta - Acara donor darah yang digelar ormas sayap PDIP Taruna Merah Putih (TMP) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) mencetak rekor. Hal ini diungkapkan secara tersirat oleh pendiri Museum Rekor Indonesia (Muri) Jaya Suprana.
"Rekor ini diajukan sebagai rekor Indonesia. Setelah diteliti dengan berat hati. Kami harus menolak rekor ini. Karena rekor ini tidak layak dinobatkan," kata Jaya di acara Car Free Day, bundaran HI, Jakarta, Minggu (29/3/2015).
Mendengar hal itu, para peserta pun sempat terdiam. Jaya langsung melanjutkan kata-katanya.
"Karena di dunia belum pernah ada, maka ini rekor dunia. Sebetulnya sudah banyak yang mau lempari saya, untung mereka tunggu dan dengarkan saya sampai selesai. Di dunia belum pernah ada, di Cina, Rusia, belum pernah ada acara donor darah 25 kota atau nanti katanya 50 kota serentak untuk ajak masyarakat jadi pedonor darah," imbuh dia.
Acara yang digelar seretak di 25 kota se-Indonesia itu dinyatakan sebagai donor darah terbanyak di Indonesia.
Jaya Suprana menuturkan, penghargaan ini juga sebagai pelipur lara bagai Ketua TMP Maruarar Sirait yang gagal menjadi menteri di Kabinet Kerja Jokowi-JK. Pernyataan ini pun tak pelak mengundang tawa peserta.
"Ini hiburan Anda nggak jadi menteri, tapi rekor dunia. Ini saya tarik kembali piagamnya, ini simbolis, karena tulisannya masih rekor dunia," ungkap Jaya.
Menurut Jaya, acara seperti ini banyak dilakukan menjelang kampanye. Dengan digelarnya acara ini, menandakan kepedulian politisi tidak hanya selama masa kampanye, atau sekadar menarik simpati rakyat.
"Saya katakan bahwa ini bukan kampanye. Menurut saya nggak pernah kampanye selama tujuan luhur. Ini betul-betul dibutuhkan bangsa Indonesia," tandas Jaya.
Acara donor darah ini dihadiri Wakil Presiden sekaligus Ketua PMI Jusuf Kalla, Ketua Harian PMI Ginandjar Kartasasmita, Ketua PMI Jakarta Rita Sutiyoso, dan Plt Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. (Ndy/Yus)
Donor Darah saat Car Free Day Tembus Rekor Dunia
Hal ini diungkapkan secara tersirat oleh pendiri Museum Rekor Indonesia (Muri) Jaya Suprana.
Diperbarui 29 Mar 2015, 11:28 WIBDiterbitkan 29 Mar 2015, 11:28 WIB
Seorang remaja putri melakukan donor darah dalam acara Dance4life di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (7/12/2014). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Meskipun Ada Tawaran Tinggi dari Liga Pro Saudi, Vinicius Junior Tetap Memiilih di Real Madrid
Fede Valverde Masih dalam Kondisi Tertentu Jelang Pertandingan Real Madrid melawan Atletico di Liga Champions
Arti IT: Memahami Teknologi Informasi di Era Digital
11 Bumbu Tumis Kangkung yang Enak dan Gampang
Resep Sambal Tempong, Pedas Nikmat Khas Banyuwangi
Rano Karno Tinjau Banjir di Lebak Bulus, Warga Minta Solusi
Aion UT Resmi Mengaspal, Mobil Listrik Mungil Rp 150 Jutaan
Saksikan FTV Kisah Nyata Spesial di Indosiar, Selasa 4 Maret Via Live Streaming Pukul 13.30 WIB
Hulu Sungai Ciliwung di Cisarua Banjir dan Jembatan Putus, Ini Penyebabnya
Rencana Cadangan Kripto AS Tak Sanggup Dorong Harga Bitcoin
Saksikan Siaran Langsung Pertandingan Besar Liga Champions: Real Madrid vs Atlético Madrid di Vidio
Meski Kerap Mendapat Komentar Tak Sedap, Andre Onana Berkeinginan untuk Tetap Bermain di Manchester United