Liputan6.com, Bogor - Tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bebas dari ancaman hukuman mati, Rika Mustikawati (34) terpaksa ditunda kepulangannya ke Indonesia. Rika urung pulang diakibatkan adanya permasalahan data identitas di Jeddah, Arab Saudi.
Adik Rika, Dewi mengatakan dirinya mendapat kabar dari pihak Kementerian Luar Negeri (Kemlu) bahwa kakaknya tidak bisa dipulangkan hari ini. Ia mengaku sudah ditelepon pihak Kemlu.
"Saya ditelepon orang Kemlu, katanya kakak saya belum bisa pulang hari ini (Sabtu 1 Agustus 2015), karena masalah sidik jarinya berbeda," ucap Dewi saat ditemui di kediamannya di Jalan Ahmad Yunus Jembatan I, RT 01/04, Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/8/2015) malam.
Padahal, Dewi berharap kakaknya bisa pulang dan direncanakan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Sabtu kemarin pukul 15.00 WIB. Namun hingga kini, ia belum mendapatkan kepastian terkait kepulangan kakaknya.
"Untuk masalah kasus hukumnya sudah beres dinyatakan tidak bersalah, sekarang tinggal kepulangannya saja," ungkap dia.
Hingga saat ini, lanjut Dewi, keluarga masih khawatir untuk menunggu kakak perempuannya kembali berkumpul. Sebab, sudah hampir 6 tahun ia tidak berjumpa dengan kakaknya.
Rika merupakan TKI yang bekerja di Arab Saudi dan berangkat pada 2009 dengan jalur resmi yang disalurkan PT Boksan, Jakarta.
Pada 2012, pihak keluarga di Bogor mendapat kabar berupa surat pemberitahuan dari Kemlu RI melalui Direktorat Jenderal Protokol dan Konsuler, Jakarta, bahwa Rika tersangkut kasus hukum dan divonis hukuman mati. (Ans/Vra)
Masalah Sidik Jari, TKI Rika Urung Dipulangkan dari Arab
Kepulangan TKI Rika tertunda akibat adanya permasalahan data identitas di Jeddah, Arab Saudi.
diperbarui 02 Agu 2015, 05:52 WIBDiterbitkan 02 Agu 2015, 05:52 WIB
Sejumlah TKI dari Arab Saudi membawa barang mereka setibanya di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Sejumlah 2.349 TKI yang overstay di Jeddah, Arab Saudi dipulangkan BNP2TKI.(Antara)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cobain Diet Bae Suzy: Rahasia Langsing Cepat, Mudah, dan Tanpa Tersiksa!
Top 3 Islami: UAH Bagi Amalan Spesial Rasulullah di Bulan Sya'ban, Istighfar Otomatis Diampuni? Jangan Ge Er Dulu Kata Gus Baha
Cuaca Hari Ini Minggu 2 Februari, BMKG: Jakarta Hujan Pagi, Siang hingga Malam Berawan
V-Green dan eTreego Bangun Stasiun Pengisian Daya Secara Masif untuk VinFast
Megawati Akan Bertemu Paus Fransiskus, Bahas Misi Kemanusiaan bagi Dunia
7 Tips Supaya Semangat Kerja Sambut Senin
2 Februari 1962: Petaka Perdana Pesawat Angkatan Udara AS, Celaka Saat Basmi Pasukan Viet Cong di Vietnam Selatan
Rekor, Penjualan Emas Antam Tembus 43,77 Ton Sepanjang 2024
Pesona Wisata Pereng Cilongok, Tempat Berlibur Keluarga di Banyumas
3 Resep Praktis Sop Ikan Batam, Segar Berkuah untuk Menu Kumpul Keluarga
The Fed Tahan Suku Bunga, Kemana Arah Laju Bitcoin?
Arti Mimpi Berantem Sama Pacar: Makna dan Interpretasi